KedaiPena.Com- Putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid menyatakan siap apabila diminta salah satu kandidat calon presiden (capres) untuk menjadi bacawapres di Pilpres 2024.
Yenny begitu ia disapa menegaskan, kesiapan itu didasari oleh pengalamanya yang telah cukup lama berkecimpung di dunia politik tanah air.
“Sebagai orang yang berkecimpung di dunia politik sudah cukup lama, pasti harus siap untuk menduduki jabatan publik,” kata Yenny di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa,(8/8/2023).
Yenny mengakui, salah satu tujuanya terjun ke dunia politik ialah untuk menduduki jabatan publik yang strategis. Yenny mengaku ingin mengemban amanah sebagai pejabat publik untuk bisa membuat kebijakan yang positif bagi masyarakat.
“Selalu politisi itu kan harus punya tujuan seperti itu. Jabatan publik apapun adalah alat yang paling cepat untuk bisa membuat perubahan-perubahan kebijakan di masyarakat,” jelas Yenny.
Yenny menambahkan, seorang yang berkecimpung di dunia politik tidak boleh melewatkan kesempatan dan momentum yang ada. Yenny memastikan terus mempersiapkan diri bila kesempatan dan momentum tersebut datang.
“Ya harus bersedia kalau memang cita-citanya adalah bekerja dalam bidang kebijakan publik. Saya juga masuk dalam kategori itu, tentunya harus siap. harus bersedia, harus menyiapkan diri. Tentunya harus menyiapkan diri,” pungkas Yenny.
Sekedar informasi, nama putri Presiden ke-4 RI Abdurrahman Wahid alias Gus Dur, Yenny Wahid digadang-gadang akan maju dalam Pilpres 2024. Nama Yenny sendiri masuk dalam bursa kandidat cawapres pendamping Anies Baswedan di Pilpres 2024.
Laporan: Tim Kedai Pena