KedaiPena.Com – Wasekjen Partai Gerindra Anggawira memberikan tanggapan atas pidato Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto yang menolak hasil pemilu 2019.
Anggawira mengaku siap jika penolakan pidato Prabowo pada hasil pemilu 2019 termasuk pada hasil pemilihan legislatif (pileg).
“Kalau sudah menjadi sikap partai ya mau ndak mau. Tapi, pileg dan pilpres merupakan satu paket. Jadi, jika pilpres ditolak maka otomatis pileg ditolak juga,” ujar Anggawira saat dikonfirmasi oleh awak media, Kamis (16/5/2019).
Meski belum mendapatkan arahan resmi dari partai dan Prabowo, lanjut Anggawira, pidato Calon Presiden nomor urut 02 pada saat simposium Prabowo-Sandi di Hotel Sahid beberapa waktu lalu mengisyaratkan demikian.
“Saya belum dapat arahan. Tapi yang saya amati yang saya tangkap pidatonya dari 08 itu,” papar Anggawira.
Menguatnya keyakinan Anggawira juga termasuk kepada pernyataan Prabowo yang menyinggung Komisi Pemilihan Umum (KPU).
“Yang menyelenggarakannya KPUnya sama, panitianya sama, DPT yang digunakan untuk pilpres dan pileg juga sama, berarti kedua-duanya terdapat penyelewengan,” tutur Anggawira.
Diketahui, Prabowo memang menolak hasil penghitungan Pemilu 2019 yang dilakukan KPU. Ia menilai penghitungan KPU penuh kecurangan.
“Kami masih menaruh harapan kepadamu (KPU). Tapi sikap saya, yang jelas saya akan menolak hasil penghitungan pemilu. Hasil penghitungan yang curang. Kami tidak bisa menerima ketidakadilan dan ketidakjujuran,” kata Prabowo dalam simposium ‘Mengungkap Fakta Kecurangan Pemilu 2019’ di Hotel Grand Sahid Jaya, Jakarta, Selasa (14/5).
Laporan: Muhammad Hafidh