KedaiPena.Com – Seorang warga di Kecamatan Ciputat, Kota Tangerang Selatan (Tangsel) mengungkapkan keresahanya soal adanya dugaan praktik calo nomor antrian vaksinasi di Puskesmas. Hal tersebut diungkapkan oleh seorang warga bernama Rieftan, saat dihubungi melalui via Instagram, Jumat, (25/6/2021).
Ia merasa bingung dengan ludesnya nomor antrean, sejak 06.30 WIB sebelum pusat layanan kesehatan tersebut buka.
“Saat saya di lokasi (Puskesmas Ciputat) dari jam 06.30 udah gak ada nomor apa-apa. Beberapa peserta vaksinasi juga bilang, ini ada indikasi titip nomor. Masa jam 06.30 aja udah gak ada nomor. Sedangkan layanan puskesmas belum dibuka,” ujarnya.
Ia mengatakan situasi di Puskesmas Ciputat tampak hanya melayani masyarakat yang telah mendapatkan nomor antrian dan mengisi formulir.
Sementara, lanjut dia, untuk warga yang mendapat formulir saat ini, tidak diberikan nomor antrian tanpa alasan yang jelas.
“Hanya masyarakat yang memiliki nomor antrian dan sudah mengisi formulir yang dilayani. Jadi kondisinya adalah puskesmas hanya melayani peserta yang ada nomor antrian dan sudah mengisi formulir, sementara kita yang udah dateng pagi aja udah gak dapet nomor, hanya tersedia formulir,” ungkapnya.
Yang lebih aneh, kata Rieftan, saat hendak mempertanyakan kondisi tersebut kepada pihak terkait, tak satupun petugas puskesmas dan keamanan yang dapat dimintai informasi.
“Kosong. Tidak ada orang, petugas keamanan atau koordinator antrean. Semakin siang tidak ada tim yang mengkoordinasikan para peserta yang hendak divaksin maupun yang hendak mencari informasi seputar pelaksanaan vaksinasi. Saya berharap, pihak terkait agar dapat mengatur dan memberi informasi yang jelas kepada masyarakat,” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan