KedaiPena.Com – Wakil Ketua Komisi Keuangan DPR RI, Hafidz Thohir meminta, agar pemerintah dapat mengurangi bahkan menghilangkan 27.76 juta masyarakat miskin dengan rata-rata pendapatan 2 dollar perhari.
“Pemerintah harus menghilangkan yang kelas terakhir yaitu rakyat yang hidup dengan pendapatan 2 dollar,” beber Hafidz kepada KedaiPena.Com, di Jakarta, Selasa (25/7).
“Di Jerman pemerintahnya memberikan subsidi kepada seekor sapi sebesar 2 dollar per hari. Ini tidak manusiawi mereka disamakan dengan binatang,” sambung Hafidz.
Fakta tersebut, lanjut politikus PAN ini, sangatlah melukai rakyat Indonesia yang hidup di bawah rata-rata. Sebab, hidup mereka disamakan bahkan di bawah standar hidup sapi di Jerman.
“Tidak ada gunanya membangun poros laut ratusan triliun rupiah setiap tahun tapi ada rakyat kita (27.76 juta jiwa) yang hidup dibawah standar sapi di Jerman,” jelas Hafidz.
“Harusnya dapat meningkatkan kesejahteraan (masyarakat miskin). Dengan cara beri program KUR ( Kredit Usaha Rakyat), khusus kepada rakyat yang hidup miskin sebanyak 27.75 juta jiwa tersebut,” tandas dia.
Perlu diketahui, Badan Pusat Statistik (BPS) melaporkan jumlah penduduk miskin di Indonesia bertambah 6.900 orang menjadi 27.771,22 juta orang pada Maret 2017 dari 27.764,32 juta orang pada September 2016.
Laporan: Muhammad Hafidh