KedaiPena.Com – Wakil Wali Kota Serang, Subadri Usuludin memaknai sebagai momentum persatuan dan kesatuan. Menurutnya, hari sumpah pemuda berawal dari kebersamaan dan kesatuan tekad untuk kemerdekaan Republik Indonesia.
“Dengan lahirnya sumpah pemuda itu dilahirkan tidak semudah seperti membalikan tangan, sumpah pemuda itu dulu berangkat dari sebuah kebersamaan dan kesatuan tekad untuk bersama-sama bikin kemerdekaan Republik Indonesia ini menjadi utuh,” ucap Subadri begitu dirinya disapa, Rabu, (28/10/2020).
Selanjutnya, Ia mengatakan, jika dilihat dari sejarah nya hari sumpah pemuda maka harus dapat di aplikasikan sebagai generasi penerus.
“Dengan dasar itu lah jadi kalau kita lihat lahirnya sumpah pemuda maka harus di aplikasikan oleh pemuda-pemuda sebagai generasi penerus,” tambahnya.
Ia berharap, pemuda hari ini dapat memaknai hari sumpah pemuda dengan sungguh-sungguh untuk membawa Indonesia menjadi negara yang didambakan oleh seluruh manusia.
“Pemuda kita ketahui tidak ternilai harganya, pemuda adalah aset bangsa yang memang bermanfaat keberadaanya, dengan dasar itulah saya berharap makna dari hari sumpah pemuda agar dimaknai dengan benar-benar kesungguhan para pemuda untuk membawa masing-masing daerah dan negara Republik Indonesia ini menjadi negara yang benar-benar baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur,” katanya.
Sementara itu, Ketua Dewan Perwakilan Rakyar Daerah (DPRD) Kota Serang, Budi RRustandi berharap para pemuda dapat memaknai hari sumpah pemuda dengan melakukan hal-hal yang positif.
“Itu bagian dari pada penyemangat dari para pemuda yang Ada di Indonesia, bukan hanya di Kota seran. Tentunya kita para pemuda untuk lebih giat dengan hal-hal yang positif,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi