KedaiPena.Com – Bubungan plafon Sekolah Dasar Negeri (SDN) Pondok Jagung Timur, Serpong Utara, Kota Tangerang Selatan roboh. Usut punya usut robohnya plafon sekolah tersebut karena faktor usia.
“Minggu pagi saya cek sudah ambrol. Kemungkinan kejadiannya malam hari. Mungkin karena usia juga, jadi ambrol. Karena seinget saya, terakhir direnovasi itu 2011 lalu,” ujar Operator sekolah Hoirrul Anwar, kepada wartawan di lokasi, Selasa, (4/5/2021).
Anwar mengatakan, pihak Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Dindikbud) Kota Tangsel telah menginvetarisir anggaran untuk perbaikan plafon yang jebol tersebut.
“Dari dinas udah datang. Tadi sudah dibuatkan juga berita acaranya. Kemungkinan direnovasi lagi. Tadi dari bagian Sarana dan Prasarana (Sarpras) Dindikbud yang komunikasi dengan saya,” jelasnya.
Ditempat yang sama Kepala Bidang SD Didin Sihabudin mengatakan renovasi akan dilakukan setelah Hari Raya Idul Fitri. Pasalnya, beberapa pekerja bangunan telah pulang ke kampung halaman.
“Setelah lebaran akan kita eksekusi, karena sekarang keterbatasan tukang, karena udah pada pulang kampung. jebolnya plafon karena mungkin usia juga sih. Sudah kita tindak lanjuti dan sudah disiapkan anggarannya. Itu kan laporan ambruk ya, dan kita sedang buatkan Rencana Anggaran Belanja (RAB). Nanti setelah lebaran baru di eksekusi,” ujarnya.
Didin menuturkan, pihaknya akan merenovasi secara keseluruhan pada ruang ruang kelas. Dirinya khawatir, kejadian serupa dapat terjadi, sehingga perlu direnovasi menyeluruh di tiga ruang kelas.
“Nah itu kan ada tiga kelas ya yang berderet. Kemungkinan kita perbaiki semua, kita lihat dari tingkat kerusakannya. Terakhir direnovasi itu 2011, udah lama. Kalau sekarang biasanya data itu diusulkan via Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang),” tandasnya.
Laporan: Sulistyawan