KedaiPena. Com – Anggota DPR dari Fraksi Partai Nasdem Irma Suryani Chaniago mengatakan, bahwa tindakan brutal massa di Bekasi Jawa Barat yang membakar hidup-hidup terduga pencurian amplifier di mushola baru-baru ini sangatlah tidak beradab.
“Inilah yang saya prihatinkan. Toleransi, kepedulian, kepatuhan terhadap hukum mulai menipis. Hak dan kewajiban warga negara yang harusnya masyarakat paham, banyak yang belum paham. Nilai kemanusiaan memudar,” ujar ketua DPP NasDem itu saat dihubungi di Jakarta, Rabu (9/8).
Irma pun menuturkan, tindakan barbar tersebut juga sangat mencoreng kesucian nilai-nilai agama.
“Agama hanya jadi status, tidak dipahami dengan keimanan dan ketakwaan,” jelas dia.
Dia melanjutkan, tidak seharusnya cara-cara seperti itu dikedepankan karena ada saluran hukum yang harus ditaati semua orang.
“Orang-orang yang membakar itu harus gunakan otak dong, mereka kan tahu ada prosedur hukum, tangkap dan serahkan pada polisi kan harusnya,” geram dia.
Laporan: Muhammad Hafidh