KedaiPena.com – Tim Pemenangan Calon Presiden Ganjar Pranowo dan Calon Wakil Presiden Mahfud MD mengajak para gen Z untuk memahami nilai penting transisi energi dan memilih pemimpin yang dapat menegakkan kebijakan terkait transisi energi.
Direktur Hilirisasi Industri dan Ekononomi Hijau TPN Ganjar-Mahfud, Elisa Sugito menjelaskan talkshow ini adalah untuk memberikan sosialisasi terutama untuk Gen Z terkait arah kebijakan transisi energi.
“Banyak yang mengatakan bahwa ngomongin ekonomi hijau adalah orang dewasa yang berpikir, padahal isu lingkungan sudah ada di Gen Z, kita ingin mendengar suara mereka tentang green ekonomi, hari ini kita mencoba membawa kesadaran itu ke Gen Z,” kata Elisa dalam Talkshow ‘Chill Saturday’: Gerak Cepat Transisi Energi Guna Mempercepat Pembentukan Ekosistem Ekonomi Hijau di Indonesia, ditulis Minggu (7/1/2024).
Ia menjelaskan transisi energi merupakan hal yang mutlak harus segera dilakukan, mengingat penggunaan energi dari bahan bakar fosil punya dampak rusak terhadap bumi. Kerusakan akibat penggunaan energi dari bahan bakar fosil itulah yang akhirnya mengancam ekosistem di Bumi karena perubahan iklim.
Sehingga, Indonesia memerlukan sosok pemimlin yang peduli terhadap isu lingkungan untuk mempercepat proses transisi energi tersebut. Bukan hanya bicara soal pertumbuhan ekonomi, tapi juga berkelanjutan.
“Harapan kita pemimpin kedepan punya kebijakan yang fokus pada lingkungan, kita sudah melihat bagaimana pemanasan global dan setiap orang harus bertindak, ini bukan permasalahan satu orang tetapi umat manusia, ini harus dimulai siapa pemimpinnya,” ujarnya.
Elisa mengungkapkan para Gen Z dapat melihat rekam jejak Ganjar Pranowo saat memimpin Jawa Tengah, untuk melihat rekam jejak terkait kebijakan transisi energi.
“Kita lihat pak ganjar sudah berhasil membuat mandiri energi, itu ada 2.000 lebih desa di Jateng, ini menunjukan praktik kerja nyata yang sudah dirasakan banyak desa di Jawa Tengah,” pungkasnya.
Laporan: Ranny Supusepa