KedaiPena.Com – Pihak Begawan Ekonomi Rizal Ramli memastikan tidak akan menghadiri undangan diskusi yang digelar oleh pihak Menteri Koordinator Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan, pada Kamis, (11/6/2020), pukul 09:30.
“Saya jawab, kalau untuk diskusi tidak bisa hadir. Jika urusan debat (dengan tim ekonomi Pemerintah Joko Widodo). Sudah diatur jadwalnya oleh promotor @DonAdam68 & teman-teman ProDem,” ujar Perwakilan dari tim debat Rizal Ramli, Adhie Massardi dalam akun Twitter pribadinya.
DIUNDANG MENKO MAVES 》 wartawan https://t.co/Cd51CbSWCj tanya apa Bang RR hadiri undangan dari Menko Maves besok?
Sy jawab, kalau utk diskusi tidak bisa hadir. Jika urusan debat (dng tim ekonomi Pem Joko Widodo), sudah diatur jadwalnya oleh promotor @DonAdam68 & teman2 ProDem. https://t.co/H6tAytvvd7— ADHIE M MASSARDI (@AdhieMassardi) June 10, 2020
RR sapaan khas Rizal Ramli sebelumnya
menyatakan kesiapannya untuk meladeni tantangan Menko Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Panjaitan dalam berdebat soal utang negara.
Mantan Menteri Koordinator Kemaritiman itu juga meminta Menteri Keuangan Sri Mulyani bersama tim ekonomi lainnya untuk turut serta dalam perdebatan.
Jadwal awal debat antara RR dan Luhut sendiri yang dipromotori oleh oleh para aktvis Prodem ini sedianya dijadwakan pada 24 Juni 2020. Sebagai promotor, Prodem juga akan mengurus undangan kepada pihak Luhut.
BANG RR = ProDem 》 soal debat ekonomi tim pemerintahan Joko Widodo, Bang RR @RamliRizal sdh serahkan mandat ke teman2 ProDem.
Kalau Menko Maves ngajak Bang RR diskusi minta masukan, gak usah ngundang, better searching google, banyak gagasan RR yg oke & orisinal, tinggal comot. https://t.co/wRSVXWwHj6— ADHIE M MASSARDI (@AdhieMassardi) June 10, 2020
“Bang RR sudah serahkan mandat ke teman-teman ProDem. Kalau Menko Marves ngajak Bang RR diskusi minta masukan, gak usah ngundang, better searching google, banyak gagasan RR yang oke dan orisinal, tinggal comot,” cuit Adhie.
Mantan Juru Bicara Presiden Abdulrahman Wahid atau dikenal GusDur ini menegaskan, debat yang dirancang ProDem merupakan bagian dari pematangan demokrasi, bukan cari sensasi.
KONTRAK RR & ProDEM 》 debat yg dirancang teman2 ProDem dng Promotor DonAdam ini bagian dr pematangan demokrasi, bukan cari sensasi.
Bang RR @RamliRizal pun sepakat sebelum debat digelar hak utk bicara, diskusi dll diatur Don Promotor demi suksesnya acara debat spektakuler itu. https://t.co/wRSVXWwHj6— ADHIE M MASSARDI (@AdhieMassardi) June 10, 2020
“Bang RR @RamliRizal pun sepakat sebelum debat digelar hak untuk bicara, diskusi dan lain-lain diatur Promotor demi suksesnya acara debat spektakuler itu,” tandas Adhie.
Laporan: Muhammad Hafidh