KedaiPena.Com- Komandan Tim Kampanye Nasional (TKN) Fanta Prabowo-Gibran Muhammad Arief Rosyid Hasan mengungkapkan pasangan capres-cawapres tengah bersiap merealisasikan sejumlah program untuk dilaksanakan pasca ditetapkan sebagai pemenangan Pilpres 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum atau KPU RI.
Arief mengaku berdasarkan informasi yang ia dapat, tim Prabowo-Gibran tengah merencanakan untuk membentuk kementerian baru dalam menjalankan program makan siang gratis.
“Bocorannya itu yang paling pertama, yang tengah disusun sekarang ini adalah program makan siang gratis. Bahkan Pak Prabowo -Mas Gibran infonya sedang rapat untuk membicarakan ada kementerian atau lembaga yang khusus eksekusi makan siang gratis ini. Nah kalau makan siang gratisnya UMKM dan lain-lainnya sudah pasti akan jalan,” kata Arief dalam keterangan tertulis, Jumat,(23/2/2024).
Hal itu disampaikan Arief Rosyid Hasan menghadiri acara Apreciation Dinner yang digelar Relawan Pengusaha Muda Nasional (REPNAS) Indonesia Maju di Menara Digital, Radio Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta, Kamis (22/2/2024)malam.
Di acara ini hadir Ketua Umum DPP Repnas yang juga Wakil Komandan TKN Fanta Anggawira, Wakil Komandan TKN Fanta Osco Olfriady Letunggamu dan Koordinator Nasional Relawan Prabowo-Gibran Digital Team (PRIDE) Anthony Leong.
Meski masih suasana euforia kemenangan Prabowo-Gibran dari hasil hitung cepat (quick count) dan real count KPU, Arief berpesan kepada Repnas untuk membahas soal implementasi program makan siang gratis.
“Kalau yang lain masih euforia kemenangan, syukuran-syukuran besok Repnas sudah mulai harus rapat nanti implementasi makan siang gratis, buat pengusaha ini dampaknya apa,” ungkap Arief.
Sementara itu Ketua Umum DPP Repnas yang juga Wakil Komandan TKN Fanta Anggawira mengatakan acara yang ia gelar merupakan bentuk silaturahim kepada jajaran Repnas usai pasangan Prabowo-Gibran dari hasil quick count dan real count KPU.
Ia pun menyampaikan terima kasih kepada jajaran dan anggota Repnas yang telah berjuang memenangkan Prabowo-Gibran sekali putaran.
“Terima kasih atas support, dukungan teman-teman semuanya selama ini dan tentunya nggak ada yang bisa saya berikan, tapi insya Allah kita akan terus berjuang bersama. Tentunya dengan tujuan dan cita teman-teman semuanya untuk sekali lagi untuk tumbuh bersama-sama,” pungkasnya.
Laporan: Tim Kedai Pena