KedaiPena.Com – Relawan Sahabat Merah Putih dan produsen peralatan alam bebas Avtech melakukan survei terhadap korban siklon tropis Cempaka dan Dahlia. Setelah menyisir Imogiri dan Bantul, Yogyakarta, pada Senin (4/12) tim sudah berada di daerah Pacitan, Jawa Timur
Dalam perkembangannya jumlah korban akibat banjir dan tanah longsor hari Senin tanggal 4 Desember 2017 sudah berjumlah 25 orang. Mereka berhasil dievakuasi oleh tim Relawan Sahabat Merah Putih dan produsen peralatan alam bebas Avtech.
Evakuasi tersebut dilakukan di 6 Kecamatan antara lain, Pacitan, Kebonangung, Tulakan, Tegalombo, Nawangan dan Arjosari dengan 6 untuk korban banjir dan 19 korban longsor.
Dari keterangan yang diterima KedaiPena.Com, dari pihak Sahabat Relawan Merah Putih dan Avtech, Kamis (7/12) untuk di Pacitan sendiri telah memakan korban jiwa 5 dalam bencana banjir.
Sedangkan di Kecamatan Kebonagung memakan total korban 12 orang yang diakibatkan oleh bencana longsor. Untuk kecamatan Tulakan total korban 3 orang yang diakibatkan bencana longsor.
Sementara, untuk di Tegalombo hanya memakan korban jiwa satu orang, lalu Nawangan memakan korban jiwa dengan bencana tanah Longsor terakhir, korban di Arjosari sendiri memakan korban 2 orang akibat longsor.
Untuk korban sendiri yang sudah diketemukan 24 orang dengan 6 orang korban banjir dan 18 orang korban terdampak. Sedangkan, 3 korban belum diketemukan yang dimana 1 orang terkena longsor.
Berikut nama-nama korban bencana alam banjir.
1. Bu Sobikin/ Maryati, Umur 55 Tahun, Ds. Kayen Kec. Pacitan (meninggal dunia, karena terseret arus air dan korban diketemukan).
2. Bp. Mislan, umur 56 Tahun, Dsn. Suruhan Ds. Sirnoboyo Kec/ Kab. Pacitan (meninggal dunia, karena terseret arus air dan korban diketemukan).
3. Mujiono, Alamat Ds. Sukoharjo Kec. Pacitan (meninggal dunia, karena terseret arus air dan korban diketemukan).
4. Sdr. Amri Suhastomo, 20 Tahun, Alamat Ds. Bangunsari, Kel. Pacitan, Kec. Pacitan (korban tenggelam terseret arus air dan sudah diketemukan)
5. Sdr. Eko Sulaksono, umur 34 Tahun, alamat Kec. Wlingi Kab. Blitar (korban tenggelam terseret arus air dan sudah ditemukan).
6. Ibu Bonatin, 50 Tahun, Ds. Kemuning Kec. Tegalombo (Korban sudah diketemukan).
Sedangkan Korban bencana alam tanah longsor meninggal dunia karena tertimbun tanah longsor :
1.Ibu Temu, umur 57 Tahun, Alamat Dsn Blimbing Rt 02 Rw 07 Ds. klesem, Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
2. Fitri Ayu, umur 3 Tahun, Alamat Dsn Blimbing Rt 02 Rw 07 Ds. klesem, Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
3. Ibu Siti kalimah, umur 22 Tahun, Alamat Dsn. Blimbing Rt 02 Rw 07 Ds. klesem, Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
4. Ibu. Sutirah, umur 74 Tahun, Rt. 03 Rw. 08 Dsn. Losari Ds. Losari Kec. Tulakan (Korban sudah diketemukan).
5. Bpk Parno, 73 Tahun, Dsn. Duren Rt 03 Rw 06 Ds. klesem Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
6. Bp. Hero Nyoto Raharjo, umur 53 Tahun, Rt 03 Rw 06, Dsn. Sibu Ds. Hargosari, Kec. Tirtomoyo Kab. Wonogiri (Sudah diketemukan).
7. Bp. Kasih, umur 70 Tahun, Dsn. Duren Rt 03 Rw 06 Ds. klesem Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
8. Rozak, umur 17 Tahun Dsn. Duren Rt 03 Rw 06 Ds. klesem Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
9. Ibu Sukesi, umur 41 Tahun, Dsn. Duren Rt 03 Rw 06 Ds. klesem Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
10. Ibu Katemi, umur 65 Tahun, alamat Rt 02 Rw 03, Dsn. Mujing Kec.
Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
11. Bp. Satiman, 65 Thn, Dsn. Penggung Ds. Penggung Kec. Nawangan (korban sudah diketemukan).
12. Ibu Siti khuzaimah, Umur 27 Tahun, Rt 01 Rw 02 Dsn. Krajan Ds. Karangrejo Kec. Arjosari (Korban sudah diketemukan).
13. Bp. Darto, umur 70 Tahun, alamat Rt 02 Rw 03, Dsn. Mujing, Ds. Sanggrahan Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
14. Ibu Suginem, umur 68 Tahun, alamat Dsn. Ngaren, Ds. Sanggrahan Kec. Kebonagung (korban sudah diketemukan).
15. Ibu Inem, umur 60 Tahun, Dsn. Wawaran Rt 05 Rw 13 Ds. Sidomulyo Kec. Kebonagung (Korban sudah diketemukan).
16. Mbah Sarton, umur 70 Tahun, alamat Rt 3 Rw 13 Dsn. Gemah Ds. Ketro Kec. Tulakan. (korban sudah diketemukan).
17. Mbah Sipon, umur 65 Tahun, alamat Rt 3 Rw 13 Dsn. Gemah Ds. Ketro Kec. Tulakan (korban sudah diketemukan).
18. Bp. Tumadi, 50 Tahun, Alamat Rt 02 Rw 02 Dsn. Krajan Ds. Melati Kec. Arjosari (Korban sudah diketemukan).
19. Bpk. Yusup, umur 61 tahun, alamat Dsn. Wawaran Rt 05 Rw 13 Ds. Sidomulyo Kec. Kebonagung (Korban belum diketemukan).
Laporan: Muhammad Hafidh