KedaiPena.Com – PT Waskita Karya (Persero) telah melakukan penanganan korban jiwa atas kecelakaan proyek tol nasional Pasuruan-Probolinggo.
Mengutip dari siaran pers yang diterima KedaiPena.Com,dari PT Waskita Persero Senin (30/10), mereka telah memberikan penanganan dan santunan terhadap korban meninggal dan luka-luka.
Untuk korban meninggal Heri Sunandar, karyawan PT Waskita Karya sebagai Mekanik di RS. Sudarsono Pasuruan telah memberikan santunan kepada keluarga korban.
PT Waskita Karya juga telah memberikan jaminan anak korban untuk melanjutkan pendidikannya. Perusahaan juga memproses jaminan asuransi BPJS Ketenagakerjaan milik korban. PT Waskita Karya juga mengevakuasi jenazah ke rumah duka di Kutai Kertanegara Kalimantan Timur.
Penanganan juga dilakukan kepada korban luka Sugiyono, karyawan PT. Waskita Karya sebagai sopir ‘pick up dirawat di RSUD Bangil Pasuruan. Dan kepada Nurdin tukang las PT. Pancang Saul dirawat di RSUD Mach. Saleh Probolinggo.
PT. Waskita Karya juga memberikan santunan kepada korban dan keluarga dan jaminan asuransi ke BPJS Ketenagakerjaan kepada korban.
Kemudian penanganan di lapangan agar tidak membahayakan pekerja yang lain-lain, PT Waskita mensterilkan lokasi kejadian dengan memagar lokasi dan menutup dengan terpal.
Tidak hanya itu, PT Waskita Karya juga menambahkan rambu-rambu di sekitar lokasi kejadian dan menjaga lokasi kejadian oleh pihak keamanan.
PT Waskita Karya juga melakukan pembaruan metode kerja. Intruksi kerja untuk pekerjaan ‘erection’ yang didalamnya terdapat ‘prosedur safety’. ‘Request’ pekerjaan yang dilakukan sebelum pekerjaan dimulai, diajukan kepada ‘owner’ dan konsultan pengawas.
Sebelum dilaksanakan pekerjaan ‘erection girder’, harus melaporkan metode kerja dan ‘schedule’ ke divisi dan kantor pusat. Upaya pemeriksaan dan pencarian ‘root cause’ kecelakaan kerja ini dilakukan dalam upaya pencegahan. Agar ke depan tidak ada lagi kecelakaan kerja.
Laporan: Muhammad Hafidh