KedaiPena.Com- Tidak ada lagi pembatasan usia dalam mengikuti perayaan misa saat ibadah misa pada perayaan Kenaikan Isa Almasih di Gereja Katedral, pada Kamis (26/5/2022).
Namun, bagi yang memiliki komorbid ataupun ibu yang tengah mengandung dapat mengikuti misa dari rumah.
“Yang terpenting hadir harus dalam kondisi sehat. Jika kurang sehat maka diminta untuk tidak hadir di gereja dan bisa mengikuti misa online,” Humas Gereja Katedral Jakarta Suyana Suwadie kepada wartawan.
Dalam ibadah misa tahun 2022, kata dia,area duduk lansia dan yang berkebutuhan khusus diberikan khusus. Sedangkan, protokol kesehatan tetap harus dilaksanakan.
“Di dalam gereja tetap harus menggunakan masker,” tegas dia.
Ia menambahkan, yang hadir untuk mengikuti Misa di gereja Katedral sendiri dapat mendaftar di Website Belarasa dan sudah diberlakukan lintas paroki.
“Bagi yang belum memiliki nomor BIDUK, dapat mendaftar ditempat dengan membawa KTP dan mengisi google form. Serta menggunakan Aplikasi Peduli Lindungi,” papar dia.
Ia melanjutkan, ibadah misa sendiri memaknai peranan roh kudus yang
melanjutkan karya Yesus untuk menyelamatkan umat manusia, setelah Yesus naik ke Surga.
“Peranan Roh Kudus untuk menuntun, membimbing jalan kehidupan umat di dunia ini,” tandas dia.
Laporan: Muhammad Lutfi