KedaiPena.Com – Batik biasanya dikenakan untuk bergaya formal saja, namun anggapan batik hanya untuk momen formal itu sudah usang. Seiring berkembangnya fashion, semakin banyak penyuka batik memakai busana ini di momen santai.
Dalam gelaran Plaza Indonesia Men’s Fashion Week 2016, Alleira Batik menampilkan 30 outfit batik untuk koleksi spring/summer 2017. Bertajuk ‘The Voyage’, koleksi dari Alleira ini dipersembahkan untuk pria yang memiliki hobi jalan-jalan dan senang mengenakan batik di berbagai kesempatan.
COO Alleira Batik Zakaria Hamzah mengatakan, hobi bepergian atau travelling saat ini menjadi gaya hidup masyarakat Indonesia. Anda pun juga selalu ingin tampil gaya walaupun saat berlibur dan bebas.
“Kami menghadirkan batik yang nyaman untuk bepergian kemana saja. Batik tidak hanya untuk pakaian resmi namun batik bisa dibawa ke seluruh tempat yang ingin dikunjungi,†paparnya kepada Kedaipena.com dalam pertunjukan fashion Plaza Indonesia Men’s Fashion Week, Kamis (22/9) malam.
Koleksi kali ini berbahan sutra ATBM, supersilk, cotton serta cotton drill. Modelnya pun beragam ada bomber jacket dengan motif baru dari Alleira Batik. Berbagai bentuk rancangan yang dipadukan dalam balutan batik khas Alleira.
“Warna terang seperti putih, abu–abu, pink, kuning, biru, hijau hingga ungu juga ditampilkan dalam beberapa gradasi warna untuk memperkuat kesan ceria dan juga kesan mature yang dikombinasikan dengan motif klasik khas Indonesia, seperti parang dan kawung diharmonisasikan dengan motif modern kontemporer yang dibuat melalui proses batik cap,†ujarnya.
Gaya hidup bepergian itulah, lanjutnya, menjadi keseluruhan inspirasi yang diambil dalam tema koleksi kali ini. Kenyamanan bergaya saat bepergian di tempat umum tidak menutup kemungkinan untuk tetap memberikan kesan sepanjang hari.
“Keseruan pria saat liburan dengan tetap menjaga penampilannya adalah keseluruhan inspirasi yang ingin Alleira ungkap dalam setiap koleksinya kali ini. Memadukan pakaian yang nyaman dikenakan, dengan estetika dalam berbusana saat di luar yang bergantung pada setiap tempat yang akan dikunjunginya,†bebernya.
Siluet beragam mendominasi koleksi ini, melalui tampilan bahan sutra ATBM alias alat tenun bukan mesin hadir melalui sutera super, katun dan katun dril. Koleksi kali ini hadir dengan gaya bomber jaket atau jaket lebar dari motif baru batik ini. Kemudian gaya kemeja lengan lebar, piyama, celana lipit, kemeja luar ala kimono, dan juga mantel panjang.
Koleksi terbaru dari Alleire ini membuat pria yang mengenakan batik bukan lagi dicap sebagai sosok yang jadul melainkan fashionable dan stylish berkat mengharmonisasikan modernisasi dengan tradisional.
(Glh/Prw)