KedaiPena.Com – DPC Demokrat Kabupaten Tapanuli Tengah, Sumatera Utara menggelar pemberian tali asih kepada Panti Asuhan Sion yang berada di jalan Padang Sidempuan, Kelurahan Muara Nibung, Kecamatan Badiri, Sabtu (14/1).
Saat puluhan anak-anak dikumpulkan di ruang utama Panti Asuhan itu, suasana sesaat menjadi haru. Unedo Martin Tobing, politisi asal partai berlambang Mercy yang diberi waktu menyampaikan sambutannya menceritakan singkat lembaran masa kecilnya. Martin ternyata juga dibesarkan di sebuah panti asuhan di bilangan Jakarta.
“Saya dulunya seperti mereka ini (anak panti asuhan-red), siapa sangka mereka ini juga akan jadi pemimpin, saya dulu anak yatim piatu dan tinggal di panti asuhan sam joseph di Jakarta, saya sempat jadi loper koran, mengamen, cuci piring,†ujar Martin
Martin pun mencoba memotivasi puluhan anak-anak itu. Menurut ia, meskipun harus tinggal di panti asuhan, semangat menatap masa depan tidak boleh pudar.
“Jangan pernah takut menatap masa depan, jangan-jangan adik-adik nanti bisa seperti saya atau bahkan lebih dari saya. Jadi jalin terus kebersamaan, mari juga saling mendoakan agar kami juga dapat kembali kemari,†ucapnya.
Sebelumnya, Wakil Ketua DPC Partai Demokrat Tapteng, James Purba, menjelaskan bahwa agenda sosial tersebut berawal dari dorongan PAC-PAC Demokrat di Kabupaten Tapteng. Gayung bersambut, Martin Tobing yang diketahui juga menjabat anggota DPRD Tapteng mendorong agar ide tersebut direalisasikan.
“Kita bersyukur dan berterimakasih, belum pernah DPC Demokrat melakukan ini sebelumnya, saat hanya 3 anggota DPRD baru terjadi dan oleh Martin. Kami berharap agar aktifitas sosial seperti ini bisa terus dilakukan,†tutur James.
Sementara itu, Pembina Panti Asuhan Sion, Pendeta Josua Amri Rambe mengaku bangga atas apa yang dilakukan kader-kader Demokrat tersebut. Ia memastikan, tali asih tersebut akan dimanfaatkan sebaik-baiknya bagi sebanyak 75 anak di panti asuhan tersebut.
“Kami tersanjung dan mendapatkan spirit, kiranya Tuhan yang membalaskannya. Tidak terkatakan bagaimana membalaskannya,†ucap Pendeta Joseph.
Pantauan, selain bantuan beras, mie instan dan bahan sembako lainnya, Demokrat juga memberikan tali asih berupa dana yang digalang dari kader-kader secara internal. Puluhan anak-anak di panti asuhan tersebut terlihat bahagia menerima bantuan tersebut.
Laporan: Dom