KedaiPena.Com – Wali Kota Serang Syafrudin mengatakan dirinya akan ikut serta dalam vaksinasi yang direncanakan akan pekan depan.
Demikian disampaikan Syafrudin, setelah dirinya dinyatakan ditunda untuk mengikuti vaksinasi saat lauching perdana vaksin sinovac di Banten yang diselenggarakan di pendopo kabupaten Tangerang, Kamis, (14/1/2021).
“Iya insyaallah (akan melaksanakan vaksinasi di kota Serang, red). Inginnya hari ini sudah di vaksin,” ucap Syafrudin kepada wartawan si halaman Pendopo kabupaten Tangerang, Kamis (14/1/2021).
Ia menyampaikan, akan merekomendasikan semua masyarakat kota Serang untuk mengikuti program vaksinasi. Namun, menurutnya untuk saat ini lebih diutamakan kepada tenaga kesehatan (Nakes).
“Semua juga saya rekomendasi, yang pertama itu adalah tenaga kesehatan kemudian TNI Polri serta ASN juga, dalam rangka pelayanan masyarakat itu penting,” kata Syafruddin.
Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Serang, M Ikbal, menyampaikan jadwal vaksinasi untuk tenaga kesehatan alam berlangsung pada tanggal 15 Januari 2021.
“Sebetulnya jadwalnya tanggal 15 itu untuk semua tenaga kesehatan, jadi kita sangat siap melaksanakan vaksinasi ke seluruh tenaga kesehatan namun kita belum ada perintah dari pusat terkait,” ujar Ikbal.
Iqbal menuturkan, saat ini vaksin yang telah di terima kota Serang belum di distribusi. Saat ini semua vaksin masih terfokus di dinkes kota Serang.
“Vaksin ini kan belum kita distribusikan, kita masih konsentrasi di dinkes. Kita dari sampai sore kemarin belum ada perintah kita untuk mendistribusikan baik rumah sakit puskesmas dan klinik, mudah-mudahan hari ini ada informasi terbaru,” tuturnya.
Dirinya menyampaikan, saat ini pihaknya juga sedang menyiapkan 10 orang yang akan melakukan vaksinasi yang terdiri dari kepala OPD, forkopimda dan tokoh masyarakat.
“Kita memang lagi kita siapkan juga, itu kan nanti akan ada tokoh masyarakat OPD terus tokoh agama supaya nanti menjadi masyarakat makin tenang ternyata tokoh-tokohnya sudah,” katanya.
“Iya salah satunya (forkopimda, red), belum ditentukan karena kota belum ada perintah untuk melakukan vaksin. Karena ini serba aplikasi,” lanjutnya.
Ikbal menuturkan pihaknya menyiapkan konsentrasi vaksinasi tersebut di rumah sakit Kota Serang.
“Paling kita mau di konsentrasi di rumah sakit kota, karena kita disana ada dokter ahli biar mengecek dulu,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi