KedaiPena.com – Upaya pembangunan Zona Integritas dilakukan Balai Uji Standar Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BUSKIPM) tak hanya dengan membenahi manajemen operasional dan dokumen. Tapi menyasar juga pada perubahan mindset para pegawai dalam memberikan layanan optimal dan berkualitas. Sehingga penerima layanan dapat memperoleh layanan yang memuaskan sejak interaksi awal.
Kepala BUSKIPM Woro NES menyatakan ia dan segenap staf di BUSKIPM memiliki komitmen tinggi dalam pembangunan Zona Integritas BUSKIPM menuju WBK /WBBM Tahun 2022, Agen perubahan dan Petugas Pelayanan terbaik semester 2 Tahun 2021.
“Reward and punishment pelaksana pelayanan publik secara rutin kami lakukan untuk menjaga dan meningkatkan kualitas pelayanan BUSKIPM. Penilaian kinerja dan perilaku petugas pelayanan dilakukan oleh internal pegawai buskipm dan pengguna layanan,” kata Woro melalui keterangan tertulis, Rabu (16/2/2022).
Selain itu dalam rangka meningkatkan komunikasi pelayanan, dibentuk grup WA dengan pengguna layanan.
“Di group WA ini dan juga di media sosial setiap pagi kami melakukan SAPA LAYANAN. Yang merupakan suatu program menyapa pengguna layanan. Dalam memberikan layanan, nama dan foto petugas yang memberikan pelayanan juga tertera. Sehingga pengguna layanan merasa dilayani secara optimal,” urainya.
Woro menjelaskan WA Group ini dijalankan secara realtime dalam menanggapi pertanyaaan dari pengguna layanan dengan bahasa yang santun dan informatif .
“WAG ini terbukti mampu meningkatkan respon dan kepedulian pengguna layanan. Terbukti dengan nilai SKM yang meningkat dari 82 di tahun 2019 menjadi 94,14. Begitu pula untuk SPK nilainya sangat baik, yaitu 3,83 dengan kategori bebas dari korupsi,” urainya lagi.
Ia juga menyatakan, dalam rangka pembangunan zona integritas, selain pemenuhan dokumen, dilakukam perubahan mindset melalui hal hal kecil yang bersifat rutin.
“Misalnya, semua pegawai menyampaikan quote integritas yang setiap Senin diposting di media sosial hingga melakukan internalisasi pembangunan ZI setiap hari kamis saat morning briefing,” tuturnya.
Di tahun ketiga pelaksanaan pembangunan zona integritas ini, Woro mengharapkan lembaga yang dipimpinnya dapat terus menuju nilai yang baik.
“Mudah-mudahan di tengah pandemi yang tak kunjung usai, Tim BUSKIPM tetap semangat berkomitmen untuk membangun BUSKIPM yang kolaboratif dan berintegritas untuk membangun BKIPM Hebat serta mendukung KKP Accelerate,” pungkasnya.
Laporan: Natasha