KedaiPena.Com – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Serang, Budi Rustandi menitipkan sejumlah pesan kepada Pemkot di tahun 2021.
Ia berharap, agar di tahun 2021 diharapkan penanganan covid-19 serta peningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) kota Serang membaik.
“Saya berharap bisa lebih baik lagi, dalam penanganan corona, protokol kesehatan dan tentunya pembangunan, peningkatan PAD dan lain-lain,” ucap Budi begitu dirinya disapa, Jumat (1/1/2021).
Ia juga meminta, agar permasalahan yang ada di kota Serang dapat segera terselesaikan. Permasalahan tersebut antara lain banjir yang menjadi langganan jika musim hujan tiba.
“Harusnya pada intinya corona, seharusnya sudah di programkan oleh pemerintah dalam rangka mengurangi dulu kalau sekaligus tidak bisa. Karena kita pertama terkendala anggaran yang kedua kita belum mampu dalam rangka membuat tendon-tendonnya,” katanya.
“Kita terganjal karena corona kemarin, di refocusing anggaran nya,” sambungnya.
Selain itu, Budi menuturkan, untuk penanganan Covid-19 di kota Serang saat ini dinas kesehatan telah mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.
“Tadi kan pak kepala dinas kesehatan menjelaskan bahwa ketika ada yang reaktif langsung ditangani, itu mengakomodir semua masyarakat, ada yang gratis buat rapid test dan kalau reaktif langsung di PCR dan kalau positif langsung di tangani,” tuturnya.
Tidak hanya itu, dirinya menanggapi, terkait varian baru covid yang saat ini mulai ramai diperbincangkan.
Sehingga, kata dia, untuk mengantisipasi hal tersebut pihaknya telah memberikan saran dan masukan kepada pemerintah daerah.
“Pencegahan kita melakukan upaya dini dalam rangka kita yang kejar bola, kita sudah memberikan masukan dan saran kepada dinas kesehatan ketika ada muncul satu itu langsung didatangi, orang yang terdekatnya siapa dan itu langsung di cek,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi