KedaiPena.Com- Capres nomor urut 01 Anies Baswedan memastikan parpol-parpol di Koalisi Perubahan tetap sejalan pasca pengumuman hasil Pemilu 2024 yang memenangkan pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Hal itu disampaikan Anies usai menanggapi ucapan selamat yang dilayangkan Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh atas kemenangan Prabowo-Gibran. Sikap ini menjadi sorotan lantaran Timnas AMIN mengajukan gugatan ke MK.
“Kami menghormati, menghargai dan Insya allah kita terus sejalan di dalam mengusung gagasan Perubahan untuk demokrasi yang lebih baik,” kata Anies, Kamis,(21/3/2024).
Anies mengaku bahwa dirinya bersama-sama parpol di Koalisi Perubahan saling bersama-sama menghormati. Menurut Anies,dirinya selalu menghormati setiap langkah yang diambil parpol.
“Kita bersama-sama dan kita saling menghormati. Kita juga menghormati langkah yang diambil oleh semua partai-partai lain dan harapannya nanti kita akan melihat demokrasi kita lebih baik,” papar Anies.
Diketahui, pasangan capres-cawapres nomor urut 2 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka resmi ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum atau KPU RI.
Ketua Umum Partai NasDem Surya Paloh menyampaikan ucapan selamat kepada pasangan capres-cawapres Prabowo-Gibran yang telah ditetapkan sebagai pemenang Pilpres 2024.
“Partai NasDem mengucapkan selamat kepada Pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai Pemenang Pilpres,” kata Surya Paloh, Kamis,(21/3/2024).
Surya Paloh menegaskan, Partai NasDem juga menerima hasil Pemilu 2024 yang telah dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu, baik pemilihan anggota legislatifnya (pileg) maupun pemilihan presiden dan wakil presiden.
“Partai NasDem menyatakan menerima hasil Pemilu 2024 yang telah dilaksanakan pada 14 Februari 2024 lalu,” jelas Surya Paloh.
Laporan: Muhammad Lutfi