KedaiPena.Com – Tanggal 28 Oktober nanti kita kembali memperingati hari Sumpah Pemuda. Hari di mana saat itu pemuda dan pemudi bersatu melawan kedzaliman penjajah.
Ketua Dewan Pimpinan Pusat PDIP, Hendrawan Supraktikno, menegaskan bahwa semua masyarakat Indonesia harus dapat memaknai Sumpah Pemuda.
“Peristiwa ini sebagai kemauan fungsi dari persatuan Indonesia demi menghormati perjuangan para pahlawan,” kata dia.‎
“Bila bertikai kita akan terberai, janji suci suatu negara bangsa harus diatas ikatan- ikatanprimordial SARA. Tanpa persatuan, kemandirian hanya sebuah fantasi dan ilusi,” ucap dia saat ditanya K‎edaiPena.com perihal makna Sumpah Pemuda, Kamis (27/10).‎
Lanjutnya, dia mengatakan, bahwa Sumpah Pemuda juga harus dienjahwatahkan dalam kehidupan sehari-hari. Sehingga bisa menciptakan kemandirian bangsa dan salah satunya caranya adalah berwirausaha.
“Deregulasi dan perbaikan iklim investasi harus dilakukan. Maka dari itu DPR sedang merancang RUU Kewirausahaan, Bank Indonesia (BI) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) juga harus menjalankan fungsinya untuk memfasilitasi dari sisi keuangan/pembiayaaan yang ada selama ini,” tandas dia.
(Prw/Apit)‎