KedaiPena.Com – Partai Hanura menjadi salah satu partai yang meraih persentase yang kemenangan yang cukup tinggi pada pilgub serentak yang digelar kemarin.
Ketua DPP Partai Hanura, Inas Nasrullah Zubir mengapresiasi pencapaian tersebut. Inas bahkan meyakini Hanura bisa meraih hasil positif pada pemilu yang berlangsung tahun depan.
“Untuk pilgub iya dari 17 kita menang 11, tapi kita menunggu juga kabupaten dan kota. Dengan hasil tersebut kita optimis bisa meraih minimal 30 kursi (di Senayan),†ujar Inas saat dihubungi KedaiPena.Com, Kamis (28/6/2018).
Kendati demikian, Inas mengakui, bawa Hanura tetap legowo dengan pencapaian tersebut. Inas bahkan memastikan partainya tidak akan tegiur untuk menawarkan posisi cawapres kepada Presiden Jokowi, meski sukses di pilkada serentak.
“Kita bukan oportunis yang aji mumpung, kita konsisten menyerahkan kepada Presiden Jokowi,†pungkas Ketua Fraksi Partai Hanura di DPR Ri ini.
Dalam rilis hitung pilgub serentak kemarin, PAN dan Nasdem berhasil memiliki tingkat kemenangan tertinggi atas sejumlah paslon yang di mereka dukung dari 17 provinsi.
PAN dan Nasdem memiliki tingkat kemenangan partai tertinggi pada hasil hitung cepat pilgub dengan persentase 58,8 persen.
Disusul partai Golkar dengan 52,9 persen. Sedangkan, Gerindra dan PDIP menempati posisi terbawah dengan persentase kemenangan parpol.
Laporan: Muhammad Hafidh