KedaiPena.Com – Sikap Menteri Keuangan Sri Mulyani yang menyalahkan kebijakan PSBB DKI Jakarta sebagai faktor kegagalan pemulihan ekonomi nasional dianggap sebagai upaya mencari kambing hitam.
Sebab, Sri Mulyani gagal dalam menanggulangi resesi ekonomi akibat pandemi Covid-19.
“Menkeu Terbaik semakin lihai cari Kambing Hitam,” cuit Ekonom Senior Rizal Ramli di akun Twitternya, dilihat pada Selasa (21/10/2020).
Mantan Menteri Koordinator Perekonomian itu mengatakan resesi ekonomi dengan pertumbuhan minus disebabkan kegagalan pemerintah pusat dalam menanganinya.
“Situ yang payah kok, tax ratio terendah, primary balance negatif (bayar bunga saja harus ngutang), penerbitan-penerbitan SUN sedot likwiditas sehingga pertumbuhan kredit <6%,” terangnya. Dia mengungkapkan daya beli masyakarat terus turun akibat kebijakan yang keliru. Rizal menyesalkan sikap pemerintah pusat yang justru melemparkan kesalahan kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. “Hancurkan daya beli rakyat. Wong gagal kelola fiskal, ngeles,” ujarnya. Laporan: Muhammad Lutfi