KedaiPena.Com – Wakil Walikota Tangerang Selatan (Tangsel), Benyamin Davnie merespon rencana impor beras satu juta ton yang ingin dilakukan oleh pemerintah.
Benyamin Davnie mengatakan, stok beras di Kota Tangsel cenderung aman lantaran mempunyai Cadangan Beras Pemerintah (CBPT).
“Kalau itu targetnya, kita ada cadangan beras pemerintah CBPT (Cadangan Beras Pemerintah, red), itu relatif aman sampai saat ini untuk menjaga menghadapi bulan puasa “, ujar Benyamin, kepada Kedaipena.com, Kamis, (25/3/2021).
“Walaupun Tangsel bukan daerah penghasil beras tapi relatif aman dan untuk stok beras menjelang bulan suci ramadhan relatif aman,” tandasnya.
Sebelumnya diberitakan Pemerintah berencana membuka keran impor 1 juta-1,5 juta ton beras dalam waktu dekat ini. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto berdalih itu dilakukan demi menjaga ketersediaannya di dalam negeri supaya harganya tetap terkendali.
Namun tak lama setelah wacana itu disampaikan, gelombang penolakan datang tak cuma dari petani, pengamat, akademisi, tapi juga para pejabat.
Para pejabat mulai dari Dirut Perum Bulog Budi Waseso, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, para politisi Senayan kompak berpandangan impor tak perlu dilakukan karena stok di dalam negeri cukup.