KedaiPena.Com- Komisi VI DPR RI menilai kinerja Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dalam membantu pemerintah dalam penanganan covid-19 atau corona sudah cukup baik.
Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Komisi VI DPR RI Faisol Riza saat menanggapi kinerja perusahaan plat merah Indonesia dalam penanganan corona atau covid-19.
“Kalau kekompakan penanganan covid-19 sangat baik,” kata Faizol sapaanya kepada KedaiPena.Com, Senin, (28/12/2020).
Faisol mengakui, kinerja BUMN sudah cukup baik utamanya jika mengikuti program pemulihan ekonomi nasional atau PEN.
Meski demikian, Faisol mengatakan, ada beberapa hal yang harus ditingkatkan di 2021. Utamanya, untuk kinerja BUMN farmasi yang memiliki tugas vaksinasi.
“Ada banyak kategori. Kalau mengikuti PEN, kesehatan dan ekonomi,” tandas Faisol.
Laporan: Muhammad Hafidh