KedaiPena.Com – Pemerintah melalui Kapolri Tito Karnavian mengatakan bahwa ada upaya makar pada Aksi Bela Islam Jilid III, Jumat (2/12) mendatang. Politisi PDIP Eva Sundari mengatakan, kapolri tidak akan berbicara sembarangan tanpa memiliki dasar.Â
“Selaku penanggung jawab utama keamanan negara, dia (Kapolri) pasti tidak ingin ceroboh serta kecolongan. Saya percaya, dia sedang menjalankan tugas tersebut,” Kata Eva saat di hubungi KedaiPena.Com, ditulis Minggu‎ (27/11).
Eva mengatakan, upaya Kapolri merupakan titik cerah di balik lemahnya penegakan hukum Indonesia selama ini. Dan, kata dia, ketegasan Kapolri agar gerakan yang ada selama ini tidak kebabalasan, mendelegitimasi hukum, ideologi dan juga konstitusi.
“Kapolri hanya ketiban abu hangat dan juga mewarisi situasi mengganggu keamanan (intoleransi yang sudah berkembang jadi radikalisme dan terorisme) dan dia harus meluruskan kembali sesuai sistem yang benar,” jelas dia.
“Dia (Tito Karnavian) tahu problem sebenarnya yang merupakan faktor pemicu gangguan keamanan,” tandas anggota Komisi XI DPRÂ RI ini.
Laporan: Muhammad Hafidh‎