KedaiPena.Com- Partai NasDem pimpinan Surya Paloh masih merahasiakan sejumlah nama yang akan masuk dalam tim pemenangan bakal calon presiden (bacapres) Anies Baswedan dan bakal calon wakil presiden (bacawapres) Ketua Umum Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
“Nama itu ada banyak sekali, tapi tentunya saya dan temen-temen PKB sepakat untuk tidak menyampaikan itu,” kata Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem Ahmad Ali di NasDem Tower, Jakarta, Rabu,(6/9/2023).
Ahmad Ali menerangkan, soal urusan tim pemenangan harus dapat dikonsultasikan kepada Anies Baswedan dan Cak Imin selaku bacapres-bacawapres yang diusung. Ahmad Ali menerangkan, jika komposisi tim pemenangan juga harus dikonsultasikan kepada ketua umum partai.
“Karena ini harus dikonsultasikan kepada calon presiden wakil presiden dan tentunya ketua umum partai,” ungkap Ahmad Ali.
Ahmad Ali memastikan pihaknya juga tidak akan kebingungan mencari sosok ketua tim pemenangan Anies Baswedan-Cak Imin. Ahmad Ali meminta semua pihak untuk menunggu waktu pengumuman tim pemenangan Anies Baswedan-Cak Imin.
“Kita tidak sedang menghitung angka. kita cari ini ketua tim kan. insya allah karena itu ketua tim kita tidak kekurangan stok untuk itu. Dan kita tunggu nanti waktunya,” tandas Ahmad Ali.
Senada, Wakil Ketua Umum PKB Jazilul Fawaid masih merahasiakan soal tim pemenangan Anies-Cak Imin. Namun, kata Jazilul, PKB dan NasDem telah menyusun komposisi tim pemenangan Anies Baswedan dan Cak Imin.
“Sudah tapi belum kita umumkan,” ungkap dia terpisah.
Jazilul mengungkapkan, baik PKB dan NasDem mencari sosok yang memiliki semangat kemampuan kompetensi untuk mengatur semua barisan.
“Sudah ada Di NasDem dan PKB numpuk itu tinggal umumkan saja,” tandas Wakil Ketua MPR RI ini.
Laporan: Tim Kedai Pena