KedaiPena.Com- Partai Gerindra memastikan bakal calon wakil presiden (bacawapres) Koalisi Kebangkitan Indonesia Raya atau KKIR yang dibentuk bersama PKB akan ditentukan masing-masing ketua umum yakni Prabowo Subianto dan Muhaimin Iskandar alias Cak Imin.
“Kita tetap konsisten pada komitmen yang sudah disepakati, soal penentuan cawapres KKIR akan ditentukan Pak Prabowo dan Gus Muhaimin,” kata Wakil Ketua Umum Partai Gerindra Habiburokhman kepada awak media di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta, Senin,(10/7/2023).
Habiburokhman mengakui, dinamika dalam survei terkait bakal cawapres KKIR sifatnya hanya menjadi masukan bagi Prabowo dan Cak Imin. Ia menegaskan, penentuan dari sosok bacawapres pada akhirnya akan ditentukan oleh Prabowo dan Cak Imin.
“Berbagai dinamika usul saran analisa survei kan sifatnya hanya masukan bagi beliau berdua, at the end penentunya adalah beliau berdua,” papar dia.
Habiburokhman enggan menanggapi kemungkinan bergabungnya Golkar bersama KKIR.Habiburokhman tak mau berspekulasi terkait kemungkinan keterlibatan Golkar nanti pada penentuan sosok bacawapres di KKIR saat bergabung.
Habiburokhman menegaskan, hal ini termasuk soal kabar merapatnya Partai Amanat Nasional atau PAN bersama KKIR dengan mengusulkan nama Menteri BUMN Erick Thohir sebagai bacawapres Prabowo Subianto.
“Silakan usulan disampaikan ke pak Prabowo dan Gus Muhaimin untuk dipertimbangkan apakah akan disepakati atau tidak,” pungkas dia.
Laporan: Tim Kedai Pena