KedaiPena.Com- Partai Demokrat pimpinan Agus Harimurti Yudhoyono atau AHY menilai bahwa klaim bacawapres Muhaimin Iskandar alias Cak Imin akan menang satu putaran bersama bacapres Anies Baswedan dalam Pilpres 2024 merupakan bentuk usaha.
Deputi Bappilu DPP Partai Demokrat Kamhar Lakumani menilai bahwa sikap percaya diri Cak Imin akan menang Pilpres 2024 satu putaran bisa dimaklumi sebagai cara untuk memompa semangat dan moral para pendukungnya.
“Namun bisa dimaklumi pernyataan yang disampaikan Cak Imin ini. Ini sebagai cara untuk memompa semangat dan moral pendukungnya. Namanya juga usaha,” kata Kamhar, Sabtu,(4/11/2023).
Kamhar mengungkapkan, bahwa Koalisi Indonesia Maju atau KIM saat ini juga
memiliki pegangan hasil survei terkini bacapres jagoanya Prabowo Subianto di Pilpres 2024.
Kamhar mengaku yakin, bahwa pasangan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka juga dapat memenangkan kontestasi Pilpres 2024 satu putaran.
“Kami optimis bisa memenangkan kontestasi Pilpres 1 putaran dan menghantarkan Pak Prabowo yang dikenal publik dengan nama sandi 08 sebagai Presiden RI ke-8,” tegas Kamhar.
Kamhar mengingatkan, Cak Imin bahwa semua pihak memegang hasil survei termasuk publik. Kamhar juga mengatakan, hasil berbagai lembaga survei terkini pun telah tersaji dan bisa diakses publik.
“Semuanya menempatkan Pak Prabowo dan pasangannya tetap yang teratas. Sekalipun ada fluktuasi elektabilitas sebagai respon publik atas dinamika politik kekinian, tetapi Pak Prabowo masih mengungguli pesaingnya,” tandas Kamhar.
Laporan: Tim Kedai Pena