KedaiPena.Com –Komunitas Sepeda Lipat Tangerang dan Sekitarnya (SELITANGS) kembali menyelenggarakan Tour De Baduy atau TDB pada Desember 2022 ini. Kegiatan TDB ini menjadi yang ke 5 setelah diselenggarakan di tahun sebelumnya.
Ketua Panitia Tour De Baduy Aulia Kangsadeva menerangkan, bahwa kegiatan tahun ini sendiri akan digelar pada tanggal 10 sampai dengan 11 Desember 2022.
Ia menerangkan, konsep Tour De Baduy akan sama seperti penyelenggaraan 1 hingga 4 yaitu gowes touring dari Tangerang menuju Baduy.
“Dari TDB 1 sampai dengan ke 4 yang sudah kita laksanakan acaranya gowes touring bersama dari Tangerang menuju Ciboleger terminal dan pintu masuk ke kawasan Baduy,” jelas dia, Senin,(10/10/2022).
Ia melanjutkan, nantinya para peserta juga akan bermalam di rumah-rumah warga sekitar Baduy luar. Paginya, kata dia, pihaknya akan melakukan tracking ke kawasan Baduy Luar hingga jembatan akar.
“Kita bermalam disana di rumah-rumah penduduk sekitar dari Baduy luar. Paginya kita adakan acara trekking ke kawasan Baduy luar hingga jembatan akar perbatasan Baduy luar dan Baduy dalam,” tegas dia.
Ia mengungkapkan, TDB akan berbeda dari penyelenggaraan sebelumnya. Di TDB 5 ini, lanjut dia, pihaknya akan menyelenggarakan fun race untuk mencari raja dan ratu tanjakan Baduy.
“Tujuannya kita sebagai perkumpulan penggemar gowes sepeda khususnya sepeda lipat selalu berusaha menjaga kegiatan positif ini selalu berolahraga khususnya bersepeda,” papar dia.
Ia mengaku, pihaknya juga ingin mengenalkan lebih dekat alam sekitar Banten khususnya daerah Lebak dan Baduy dengan menyelenggarakan acara tersebut.
“Khususnya lagi budaya dan alam Baduy kepada rekan-rekan lain yang mungkin belum pernah kesana dan tentunya bisa membangkitkan sektor pariwisata dan ekonomi sekitar dengan adanya acara ini,” pungkas dia.
Laporan: Muhammad Hafidh