KedaiPena.Com – Keberhasilan Shopee mencapai target transaksi sebesar USD 1,8 Miliar dan 25 juta unduhan membuatnya makin berkibar sebagai m-Commerce nomor satu di Asia Tenggara dan Taiwan. Pencapaian yang signifikan dengan pertumbuhan 43% setiap bulan dalam satu tahun ini membuat Shopee makin berjaya.
Pencapaian ini ditandai dengan pemberian apresiasi kepada para penggunanya melalui kampanye ‘Paling Murah’ yang menawarkan produk hingga 95%, lebih murah dari harbolnas untuk produk unggulan.
“Pencapaian luar biasa yang diraih oleh Shopee pada satu tahun pertama ini akan memberikan motivasi bagi kami untuk dapat memberikan pelayanan yang lebih baik lagi bagi para pengguna, sekaligus menjadi platform m-Commerce terpercaya di Asia Tenggara dan Taiwan. Sementara di Indonesia sendiri, kami optimis dapat mencapai target dan berkembang dengan pesat,†kata Rainal Lu, Regional Managing Director Shopee kepada KedaiPena.Com di Penang Bistro, Selasa (22/11) malam.
Dengan kampanye “Paling Murah Diskon hingga 95% – Lebih heboh dari Harbolnas†menawarkan kepada konsumen diskon hingga 95% dengan berbagai produk. Kampanye ini akan berlangsung selama dua minggu, pada 1 – 14 Desember 2016. Shopee menawarkan penawaran khusus lainnya, seperti; tanggal 1 dan 12 Desember (00.00 – 02.00) Midnight Flash Sale yang berlaku untuk produk ponsel dan di jam 10.00 – 12.00  Mega Flash Sale yang berlangsung setiap 2 jam untuk produk unggulan.
Tanggal 2 – 11 dan 13 – 14 Desember  1 – 14 Desember (10.00 – 14.00) Daily Hunt menawarkan promo spesial untuk satu produk pilihan dengan harga terbaik setiap hari. Dan tanggal 1 – 14 Desember di Top 10 Official Shops dengan semuanya itu gratis ongkos pengiriman.
Selain itu Shopee juga memberikan penghargaan kepada pelanggan setia beberapa kategori Top Three Seller dan Seller of The Year yang diperuntukan para penjual, serta Shopee Expert, Shopee Breaks The Boundaries dan Shopee Mission Impossible bagi para pembeli.
Laporan: GLH