KedaiPena.Com- Kalangan dewan di Senayan, Jakarta setuju dengan pesan Presiden Joko Widodo atau Jokowi yang meminta agar kontestasi Pemilu 2024 dapat diisi dengan adu ide dan gagasan, bukan adu domba.
Anggota DPR RI fraksi PDI Perjuangan atau PDIP Andreas Hugo Pareira mengatakan, bahwa seharusnya seperti itulah pesta demokrasi Pemilu dapat berjalan.
“Memang seharusnya seperti itu. Karena kontestasi pemilu memang adalah kontestasi antar para politisi yang akan mewakili rakyat baik di eksekutif maupun legislatiif,” kata Andreas, Selasa,(6/12/2022).
Andreas menuturkan, bahwa rakyat dalam hal ini pemilih adalah subyek yang harus dipresentasi dengan ide serta gagasan-gagasan dari mereka yang ikut berkontestasi.
“Jangan jadikan rakyat obyek, seperti domba yang bisa diadu,” tegas Andreas.
Anggota Komisi X DPR RI ini berharap adanya aturan atau sanksi mengikat agar Pemilu 2024 nantinya tidak menjadi ajang adu domba.
Andreas memandang bahwa hal itu diperlukan guna meningkatkan kualitas demokrasi Indonesia saat ini.
“UU Pemilu belum mengatur soal itu, tetapi PKPU seharusnya bisa mengatur itu untuk meningkatkan kualitas demokrasi kita,” pungkas Andreas.
Laporan: Tim Kedai Pena