KedaiPena.Com – Setelah 15 tahun eksis dan menjadi tontonan favorit para pecinta anime di seluruh dunia, akhirnya Naruto mengakhiri kisahnya di episode ke-500 Naruto Shippuden. Kamis (23/03) menjadi hari di mana episode terakhir Naruto Shippuden ditayangkan di Jepang.
Kisah ninja yang diangkat dari serial manga karya Masashi Kishimoto ini pertama kali ditayangkan di Jepang oleh jaringan TV Tokyo pada 3 Oktober 2002 lalu. Dengan ditayangkannya Naruto Shippuden episode terakhir pada 23 Maret 2017, maka sudah 15 tahun Naruto hadir dan menjadi tontonan favorit pecinta anime di seluruh dunia.
Penayangan episode terakhir Naruto Shippuden tentu membuat para fans setianya bersedih. Beragam ekspresi dituangkan para pecinta Naruto di media sosial. Bahkan, kata “Naruto†menjadi yang paling banyak diperbincangkan netizen di Twitter, sehingga menjadi ‘trending topic’ dunia.
Tak hanya di Twitter, Instagram juga menjadi tempat para fans meluapkan kesedihannya atas tamatnya Naruto Shippuden.
Salah satu akun instagram, @budakanime mengunggah foto yang berisi ucapan terima kasihnya kepada sang ninja berambut kuning itu. Akun tersebut berterima kasih karena Naruto telah menemani masa kecil para fansnya hingga beranjak dewasa.
Namun, masih ada secercah harapan bagi para pecinta Naruto. Di akhir penayangan episode ke-500, Naruto mengumumkan penayangan serial anime penerusnya. Kisah Naruto Uzumaki akan diteruskan oleh sang anak, Boruto Uzumaki, dalam serial anime Boruto: Naruto Next Generation.
Anime yang akan lebih banyak bercerita tentang kehidupan sang anak akan tayang perdana pada 5 April 2017 mendatang. Akankah kisah sang anak akan lebih seru dari cerita sang ayah? Kita nantikan saja.
Laporan: Dimas Ganang Pamungkas