KedaiPena.Com – Sekretaris Kabinet (Seskab) yang juga bakal calon Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengaku sempat berkomunikasi dengan Anies Baswedan. Anies, sebelumnya digadang-gadang diusung oleh PDI Perjuangan (PDIP) dalam kontestasi Pilkada Jakarta.
Pramono begitu ia disapa mengaku menelepon Anies pada akhir pekan lalu.
“Ya secara jujur saya hari Minggu atau Sabtu, saya telepon Mas Anies. Yang nyambungin sebenernya Ketua DPD (PDIP Jakarta). Saya bilang ke Mas Anies, ‘Mas Bismillah mudah mudahan kita cocok’. Saya sampaikan ke beliau,” kata Pramono di rumah dinasnya di Jakarta, Rabu (28/8/2024).
Pramono menjelaskan soal maksud kecocokan PDIP dengan Anies Baswedan dalam komunikasinya tersebut. Pramono mengatakan kecocokan yang dimaksud ialah antara Anies Baswedan dengan PDIP bukan soal Pilgub.
“Cocok dengan kita, kan beliau datang ke DPD PDI Perjuangan,” tegas Pramono.
Pramono memastikan, hubungan dirinya dengan Anies Baswedan sangat baik. Bahkan, klaim Pramono, Anies Baswedan turut mendampingi dirinya saat kelahiran sang putra yakni Hanindhito Pramono atau yang akrab disapa Mas Dhito.
“Saya mengatakan kepada Mas Anies, Mas inget tidak, Dito anak saya yang jadi Bupati Kediri sekarang, itu ketika lahir jenengan nungguin. Waktu itu Mas Anies Ketua Senat (Mahasiswa UGM),” papar Pramono.
Atas kondisi demikian, Pramono mengaku, tidak memiliki masalah dengan siapapun, termasuk Anies Baswedan, usai memutuskan maju dalam Pilgub DKI Jakarta bersama Rano Karno.
“Jadi bagi saya yang begini nyantai-nyantai saja,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Rafik