KedaiPena.Com – Wali kota Serang, Syafrudin mengatakan kegiatan Seleksi Tilawatil Qur’an (STQ) II tingkat Kota Serang saat ini berbeda dengan tahun sebelumnya lantaran digelar pada pandemi covid-19.
“Kegiatan Hari ini kami telah membuka pelaksanaan STQ II tingkat Kota Serang, jadi STQ pada tahun ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya kalau tahun sebelumnya dilaksanakan pawai besar-besaran kemudian parade. Ini dilaksanakan disamping virtual dan secara sederhana karena di tengah pandemi covid saat ini,” ucap Syafrudin kepada wartawan saat pembukaan STQ II tingkat Kota Serang di Hotel Wisata Baru, Selasa,(3/11/2020).
Ia menyampaikan, tujuan digelarnya STQ tingkat II untuk mencari potensi masyarakat Kota Serang dibidang Tilawatil Qur’an dan meningkatkan prestasi Kota Serang baik di tingkat Provinsi maupun Nasional.
“Kami melaksanakan ini tentunya mempunyai tujuan yang pertama adalah untuk menggelar potensi anak-anak kita, masyarakat Kota Serang untuk bisa sama-sama meningkatkan prestasi atau menonjolkan prestasi ke tingkat baik Provinsi maupun Nasional,” tambahnya.
Selain meningkatkan prestasi, Syafrudin mengatakan, akan mengawal bibit-bibit prestasi ketingkat Provinsi dan Nasional dan sebagai bentuk menyiarkan agama kepada masyarakat.
“Kemudian yang kedua pelaksanaan STQ ini adalah syiar agama yang setiap saat kita berikan kepada masyarakat,” katanya.
Tidak hanya itu, Ia menuturkan setelah kegiatan tersebut selesai, maka akan dilakukan pembinaan untuk mempersiapan pelaksanaan MTQ Provinsi Banten yang akan datang.
“Setelah STQ Kota Serang ini selesai, mungkin nanti kita adakan pembinaan untuk menjelang pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi itu mungkin akan berbeda,” tuturnya
Ia juga mengatakan dalam pelaksanaan STQ II tingkat Kota Serang akan mengedepankan protokol kesehatan dan seluruh peserta telah melakukan rapid test.
“Semua peserta sudah di rapid test dan protokol kesehatan kita kedepankan,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Lutfi