KedaiPena.Com- Wakil Ketua Umum Partai NasDem Saan Mustopa yakin presiden dan wakil presiden RI periode 2024-2029 yakni Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka akan membangun rasa optimisme masyarakat Indonesia.
“Mampu membangun rasa optimisme ya, dan optimisme ini bukan hanya ada di kalangan misalnya presiden beserta jajaran, tapi ini harus menjadi optimisme kolektif seluruh rakyat Indonesia,” jelas dia, dikutip, Senin,(21/10/2024).
Saan mengatakan, optimisme pemerintahan baru diharapkan dapat membawa dampak baik terhadap perekonomian Indonesia.
Tidak hanya itu saja, Saan juga berharap lewat kepemimpinan Prabowo ini urusan politik dapat berjalan baik dan demokratis.
“Bahwa rakyat Indonesia memiliki rasa optimisme dengan pemerintahan baru ini mampu membawa kehidupan kebangsaan dan kenegaraan kita secara ekonomi menjadi lebih baik,” ungkap dia.
“Secara politik menjadi lebih demokratis, menempatkan hukum sebagai panglima dan ini semua tentu menjadi ekspektasi bagi seluruh rakyat Indonesia,” tandasnya.
Laporan: Muhammad Hafidh