KedaiPena.Com – Taman Belajar Masyarakat (TBM) Rumah Impian di-‘launching’ ke publik. TBM ini berada di Jalan Raya Ciomas Mandalawangi, KM.03 Pancur Masjid, Pondok Kahuru, Ciomas, Serang, Banten.
Ada beberapa bidang yang menjadi fokus TBM ini, di antaranya kursus bahasa Inggris, kursus matematika, penyuluhan kesehatan, sekolah alam, kesenian dan pendidikan kreatifitas. Adapun, yang menjadi pendiri adalah Mohammad Mahruz Ali, S.Pd.I dan Supyadi, S.Pd.
Rumah Impian ini merupakan wahana Belajar Masyarakat gratis yang bergerak pada ruang lingkup pendidikan secara non formal baik dari pembelajaran bahasa serta kreatifitas.
Rumah Impian ini adalah TBM nonformal berbasis komunitas pertama yang ada di Kecamatan Ciomas. Tepat pada tanggal 17 April 2016 ini dilangsungkan ‘launching’ dan dihadiri oleh tokoh masyarakat, kepala pemuda dan lain-lain.
Peluncuran bertempat di Kampung Pancur Masjid, Desa Pondok Kahuru, Kecamatan Ciomas. Â Acara ini dihadiri oleh 70 calon peserta didik, dan beberapa unsur wali peserta didik.
Dalam sela-sela sambutan pada acara ini, Founder TBM Rumah Impian Supyadi, S.Pd. mengatakan bahwa Rumah Impian semata-mata didirikan atas dasar semangat mendidik generasi bangsa, yang kian hari mulai mengendur etos belajarnya.
Sementara itu Mohammad Mahruz Ali, S.Pd.I berharap TBM Rumah Impian mampu memberikan efek positif akan berkembangnya komunitas pemuda peduli pendidikan di Kabupaten Serang, terkhusus di Kecamatan Ciomas.
Nyatanya, memang masyarakat kini sangat membutuhkan penggerak. Dan pemudalah yang semestinya menjadi penggerak. Pemuda mesti kembali ke akar rumput, menyadarkan bangsa bahwa berpendidikan itu adalah kewajiban.
Sementara itu, Sangsang salah seorang tokoh masyarakat sungguh menantikan kehadiran gerakan ini. Tidak lain gerakan ini bertujuan untuk mencerdaskan anak-anak.
“Terlebih membangun semangat belajar, dan menyadarkan bahwa pendidikan itu menyenangkan, ramah, dan kreatif. Rumah Impian harus menjadi contoh untuk pemuda-pemuda lainnya,” tandasnya.
(Prw/Yud)