KedaiPena.com – Ruas jalan rusak di Kabupaten Manggarai Timur, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) akan segera diperbaiki.
Hal ini disampaikan oleh wakil Gubernur NTT Josep Nai Soi pada acara seremonial peletakan batu pertama pengerjaan ruas jalan Bealaing-Mukun-Mbazang di desa Rana Mbeling, Kecamatan Kota Komba, Kamis (9/5/2019)
“Di tiga tahun awal kepemimpinan kami, infrastruktur akan menjadi kosentrasi, terlebih khusus ruas jalan yang di kategorikan rusak parah,” jelas Josep.
Pengerjaan jalan ini tentunya sebagai bentuk pelayanan dalam menopang perkembangan ekonomi masyarakat dan akan mulai dikerjakan pada bulan ini.
Josep juga mengharapkan masyarakat menyambut program ini. Sebab, sudah terlalu lama terjepit dalam jalan yang rusak.
“Dalam tiga tahun ini pemerintah provinsi akan tuntas mengurusi masalah infrastruktur. Dan saya juga berharap supaya pemerintah daerah juga berperan aktif dalam melancarkan pembangunan jalan yang menjadi tanggung jawab daerah kabupaten” tandas Josep.
Sementara itu di lokasi yang sama, Agus Galus, tokoh masyarakat Elar Selatan menyampaikan rasa syukur atas keseriusan pemerintah provinsi dalam memperhatikan infrastruktur.
“Saya bersyukur akhirnya pemerintah provinsi buka mata dengan penderitaan masyarakat elar selatan khususnya yang sudah lama mengharapkan adanya jalur jalan yang baik dan layak,” ujarnya riang.
“Semoga ini akan menjadi kabar gembira untuk masyarakat dan tentunya masyarakat sangat mengharapkan pelayanan dari prima dari pemerintah dari apa yang menjadi prioritas kebutuhan, misalnya pembangunan jalan,” sambung Agus.
Diketahui pengerjaan ruas jalan Bealaing-Mukun-Mbazang mulai dikerjakan bulan Mei 2019. Ruas jalan ini merupakan salah satu ruas jalan provinsi yang paling rusak parah di Kabupaten Manggarai Timur.
Ruas jalan yang menghubungkan wilayah Kabupaten Manggarai Timur dan Kabupaten Ngada ini memiliki panjang 73 KM merupakan ruas jalan terpanjang dari tiga ruas jalan terpanjang di NTT.
Sepanjang 42,4 KM ruas jalan Bealaing-Mukun-Mbazang dikategorikan rusak parah. Dan 3 KM yang dikategorikan ringan. Total 45 KM lebih yang akan di kerjakan dan diperbaiki.
Laporan: Yopie Moon