KedaiPena.Com – Pemerintah Pusat seperti lepas tangan dalam penanganan Covid-19. Mereka seperti menyerahkan penanganan virus ini ke daerah. Hal tersebut sangat disayangkan.
“Memang pusat seperti cuci tangan. Sudah lepasin ke daerah. Tapi yang jadi permasalahan, daerah gak punya cukup uang untuk menangani hal ini, kecuali provinsi-provinsi besar,” kata ekonom senior Rizal Ramli dalam diskusi virtual Ngopi Sore, Kamis (23/7/2020).
RR, sapaan Rizal menyebut di antara provinsi kaya itu adalah, Kaltim dan Riau. Tidak sampai lima provinsi yang cukup kaya untuk membiayai pemberantasan corona.
Ia pun menegaskan, tidak semua kebijakan penanganan Covid-19 yang bisa dieksekusi daerah. Sebut saja kebijakan pemakaian masker yang harus berskala nasional.
“Kalau ke dareah, berarti ada daerah yang mewajibkan pakai (masker), ada yang enggak,” lanjut Rizal.
Kemudian sektor perhubungan. Kebijakannya harus berskala nasional.
“Penerbangan, kereta api, perhubungan, juga harus nasional. Harus menteri pada level nasional yang menentukan,” tambahnya.
“Jangan mengada-ada. Penanganan Corona itu pusat dulu, baru daerah melakukan, sesuai garis-garis yang ada. Pusat jangan lepas tangan,” pintanya.
Laporan: Muhammad Hafidh