KedaiPena.Com – Presidium Persatuan Pergerakan, Andrianto menilai, gagasan begawan ekonomi Rizal Ramli di 100 hari pertama bila menjabat sebagai Presiden di 2019 merupakan hal yang positif.
Diketahui, calon presiden RI Rizal Ramli mengungkapkan program 100 hari pertama menjadi presiden pada 2019 adalah menangkap 100 orang koruptor.
“Saya rasa sebagai ‘shock therapy’ sudah benar apa yang dikatakan Rizal Ramli,” ujar dia dalam perbincangan dengan KedaiPena.Com, Senin (23/4/2018).
Andrianto kemudian menuturkan, bahwa apa yang disampaikan oleh eks Menteri Koordinator Kemaritiman ini didasari oleh kejahatan korupsi yang sudah sistemik dan daya rusaknya sudah luar biasa.
“Bayangkan separuh kepala daerah masuk bui, ratusan pejabat, puluhan anggota DPR dan lain-lain. Ini menandakan kita darurat korupsi,” imbuh dia.
Andrianto pun meyakini, bahwa Rizal Ramli mampu melakukan apabila menjadi presiden. Rizal Ramli pasti dapat menuntaskan hal tersebut dalam waktu singkat.
“Hanya ‘strong goverment’ yang bisa tuntaskan ini semua. Dan Rizal Ramli pasti mampu lakukan. Saya yakin bila Rizal ramli yang jadi presiden, dalam waktu singkat masalah hukum akan beres,” tandas Andrianto.
Laporan: Muhammad Hafidh