KedaiPena.Com – Wacana reshuffle atau perombakan kabinet yang dilontarkan oleh Presiden Jokowi mendapatkan respon positif dari berbagai pihak. Salah satu yang memberikan respon positif
ialah pengamat politik Universitas Al Azhar, Ujang Komarudin.
Ujang begitu ia disapa mengungkapkan, terdapat beberapa menteri di kabinet Presiden Jokowi yang harus reshuffle lantaran buruknya kinerjanya.
“Menkes, Mensos, Menhub, Mendikbud, Menkumham, Menaker, Menag dan menteri dari tim ekonomi,” ucap Ujang, Senin, (6/7/2020).
Ujang menuturkan, seperti Menteri Sosial misalnya, Juliari P Batubara dianggap berantakan saat mengurus bantuan sosial.
Belum lagi Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi yang membuat aturan yang membuka transportasi publik di masa perbatasan sosial berskala besar (PSBB).
“Menkes (Terawan) langsung ditunjuk hidung oleh Jokowi ketika marah-marah. Mensos soal bansos yang berantakan. Menhub buat aturan yang membuka transportasi publik di saat PSBB,” tutur Ujang.
“Menkumham, terkait harun Masikhu dan lain-lain. Menag kontroversial. Menaker soal banyak PHK. Dan tim ekonomi. Karena ekonomi kita morat-marit,” pungkas Ujang.
Laporan: Muhammad Lutfi