KedaiPena.Com – Tahun Baru Cina atau Imlek, merupakan perayaan penting yang rutin dilakukan masyarakat keturunan Tionghoa. Biasanya, perayaan tersebut dilakukan dengan makan malam bersama dengan keluarga.
Selain kumpul keluarga, tradisi perayaan Imlek ini juga disertai dengan bersih-bersih rumah dan pemberian angpao merah kepada anak-anak dan mereka yang masih lajang. Hal ini diyakini dapat memperlancar rejeki di kemudian hari.
Namun tak jarang mereka yang merayakan Imlek dilakukan di luar rumah, seperti di hotel misalnya. Nah, di tahun baru yang penuh pengharapan ini Hotel Akmani Jakarta mempersembahkan pilihan set menu istimewa yang dapat dinikmati bersama seluruh keluarga untuk memperingati momen yang sangat berharga ini di setiap tahunnya.
Untuk memeriahkan suasana Imlek tahun ini, hotel yang terletak di Jalan KH Wahid Hasyim No 91, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat tersebut akan memberikan kejutan bagi 20 tamu yang check-in pertama di tanggal 28 Januari 2017.
Para tamu bisa memilih angpao merah berisi hadiah yang terletak di lobby. “Angpao tersebut sebagai keyakinan untuk keberuntungan di awal tahun,” kata Hanny Sitanggang, Marketing Communication (Marcomm) Manager Hotel Akmani.
Menurutnya, isi dari angpao merah tersebut berupa cashback yang nilainya beragam. Selain cashback, isi hadiah angpao tersebut juga ada yang berupa merchandise sampai dengan room voucher menginap gratis di hotel Akmani Jakarta.
Bukan hanya angpao, para tamu Akmani Hotel juga akan dimanjakan dengan berbagai kuliner. Mulai dari makanan pembuka Shrimp Spring Roll, Crab and Asparagus Soup, pilihan menu utama Roasted Chicken with Vegetables atau Work Prawn Chilli Sauce Vegetables yang disertai nasi, dan makanan penutup Sago Melon dengan harga yang terjangkau, hanya Rp 195 ribu.
Jangan lupa juga ikuti kuis di media sosial Akmani Jakarta pada 28 Januari 2017 yang berhadiah voucher F&B senilai Rp 100 ribu untuk 2 pemenang. Syarat dan ketentuan menjadi pemenang yaitu harus menjawab dengan benar pertanyaan yang tertera pada media sosial Akmani Jakarta dan memenuhi persyaratan yang diberikan. Keputusan juri dan pengumuman pemenang akan dipublikasikan 30 Januari 2017 di media sosial Akmani Jakarta.
Laporan: Amin Suciady
Foto: Istimewa