KedaiPena.com – Dewan Pimpinan Pusat Kerukunan Keluarga Kawanua (DPP K3) berikut Tim Kebudayaannya hadir dalam Perayaan Hubungan Diplomatik RI-AS ke-75 Tahun yang digelar di Gedung Nusantara Konsulat Jenderal Negara Republik Indonesia Los Angeles, Amerika Serikat pada awal Mei tahun 2024.
Dalam rangkaian acara tersebut, DPP K3 melakukan pengukuhan secara adat budaya Minahasa DPW LN K3 Amerika Serikat. Rombongan DPP K3 yang dipimpin Ketua Umum Angelica Tengker selain merayakan 75 tahun hubungan diplomatik AS-RI, juga melakukan konsolidasi selama 11 hari.
Ketua Umum DPP K3 Angelica Tengker dalam sambutannya memaparkan Sejarah dan maksud serta tujuan para senior pendiri K3 dalam membentuk organisasi ini, singkatnya, kata kunci dari Organisasi K3 ini adalah “kerukunan”.
“K3 ini adalah Walewangko-Rumah Besar bagi Tou Kawanua dimanapun berada,” kata Ika, dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (25/5/2024).
Ika menjelaskan, dalam keanggotaan K3 juga terdapat Anggota biasa, Rotasi (Roong Taranak Fungsional) Roong-perkumpulan kampung Taranak-perkumpulan keluarga atau marga/fungsional-ormas ormas Kawanua Manguni dan lain2 yang bernafaskan Ke-Kawanuaan.
Selanjutnya, Konjen Purnomo A Chandra dalam sambutannya berharap Organisasi Kawanua ini tetap menjadi Organisasi dan Duta Budaya Minahasa kususnya Budaya Bangsa Indonesia berdasarkan Filosofi Pahlawan Nasional asal Minahasa Sam Ratulangi yaitu Sitou Timou Tumou Tou, manusia hidup untuk menghidupkan orang.
Kemudian, Ketua Panitia Acara Fredie Maramis menjelaskan kronologi terbentuknya DPW-LN K3 AS dengan lengkap, sekaligus memberi ucapan terima kasih pertama kepada Ketua Umum DPP K3 dan tim yang telah datang untuk menghadiri acara sekaligus mengukuhkan DPW-LN K3 AS.
Ucapan yang sama juga beliau sampaikan kepada pihak Konsulat Jenderal cq Konjen Purnomo A. Chandra yang telah memfasilitasi tempat dan waktu sehingga terlaksananya acara Pesta Rakyat ini.
Ketua DPW-LN Welly Rey dalam sambutan pendeknya berjanji akan dengan giat membesarkan K3 Amerika Serikat ini menjadi Duta Kedamaian Duta Budaya dan siap menancapkan Pataka Kerukunan Keluarga Kawanua di seluruh Amerika Serikat.
Sebagai informasi, Pengukuhan Secara Adat Minahasa Kepengurusan Dewan Pengurus Wilayah Luar Negeri Kerukunan Keluarga Kawanua Amerika Serikat adalah puncak dari rangkaian acara pembentukan Organisasi Kerukunan Keluarga Kawanua di Amerika Serikat yang di awali dengan Deklarasi Pembentukan DPW-LN AS tanggal 10 September 2023, selanjutnya pelantikan secara organisasi pada 4 November 2023 secara nnline (Streaming YouTube dan Zoom) yang disaksikan secara langsung oleh seluruh Tou Kawanua di dunia.
Selanjutnya pada Sabtu (4/5/2024) yaitu kurang dari 21 hari HUT Kerukunan Keluarga Kawanua genap 51 Tahun, dilaksanakanlah Pengukuhan Secara Adat Minahasa DPW-LN K3 AS di Gedung Nusantara KJRI di Los Angeles.
Acara pengukuhan adat tersebut di hadiri dan sekaligus menjadi saksi/menandatangani Berita Acara (BA) Pengukuhan adalah Konsul Jenderal Purnomo A. Chandra yang hadir beserta Ibu, dan didampingi oleh para Konsul di KJRI di Los Angeles (Konsul Dias Kinanthy, Konsul Charles Hutapea dan Konsul Fadhly Ahmad). Perhelatan acara ini dapat berjalan dengan baik lantaran kesigapan dan kepiawaian tim yang dikomandoi Sekjen Teichi Kolopita yang mengurus semua administrasi, protokoler hingga berita acara pengukuhan pengurus.
Usai pengukuhan secara adat budaya Minahasa DPW LN K3 Amerika Serikat, rangkaian acara kunjungan Tim Ketua Umum DPP KKK bersama rombongan melakukan sosialisasi ke tempat-tempat di mana terdapat banyak warga Kawanua, dan pada Minggu (5/5/2024) di GKI Fermont untuk bersosialisasi dengan masyarakat Kawanua hingga berkeling di daerah California dan sekitarnya.
Sementara Ketua DPP K3 Bidang POKK Ifan Pioh saat agenda Penyerahan Plakat Tanda Terima kasih dari Kerukunan Keluarga Kawanua mengucapkan terima kasih atas fasilitas dan perhatian pemerintah Indonesia dalam hal ini KJRI di Los Angels kepada Organisasi Etnis Minahasa / DPW-LN Kerukunan Keluarga Kawanua USA untuk beracara dan ikut peran serta dalam perayaan 75 Tahun Hubungan Diplomatik antara RI-AS.
“Semoga kegiatan yang dilaksanakan cukup singkat ini, bisa mempererat tali persaudaraan para Tou Kawanua-Orang Amerika asal Minahasa pada khususnya dan terlebih luas lagi hubungan antar kedua negara Amerika Serikat dan Republik Indonesia melalui jalur Kebudayaan,” harap Ifan.
Laporan: Tim Kedai Pena