KedaiPena.Com – Rencana pembahasan Rancangan Peraturan Daerah (Raperda) penyertaan modal kepada Bank BJB Tbk digarap Pansus DPRD Tangerang Selatan (Tangsel).
Saat ini, prosesnya segera masuk tahap finalisasi, setelah sebelumnya disodorkan oleh Pemkot Tangsel via Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah Kota Tangsel.
Ketua Pansus Edi Mamat sebelum finalisasi, pihaknya melakukan studi banding ke daerah yang sudah memiliki peraturan serupa.
Perihal kunjungannya kemana nanti kita mencari lagi dan lebih bagus lagi kita cari fokusnya.
“Lagi kita cari daerahnya, yang perdanya sudah berjalan,” kata Edi, di ruang Komisi I DPRD Tangsel Jalan Puspitek Raya kepada KedaiPena.Com, Senin (4/11/2019).
Sementara, Ketua Fraksi PSI Tangsel, Ferdiansyah, yang juga sebagai anggota Pansus Raperda Penyertaan Modal Bank BJB, enggan mengomentari mengenai detil draft Raperda tersebut.
“Sejauh ini sedang kita bahas draft yang disampaikan oleh dinas itu sudah baik, tapi nanti kita kaji bersama dengan Pansus,” ujar Ferdi.
“Apakah draft tersebut ada penambahan atau pengurangan dari segi rancangan. Saya sudah baca, tapi saya tidak bisa berkomentar. Nanti ketika setelah Pansus ini selesai, maka draft finalisasi itu akan disampaikan,” lanjut dia.
Laporan: Sulistyawan