KedaiPena.Com – Perbanas Institute menggelar syukuran atas keberhasilan dalam berbagai kegiatan, utamanya prestasi dalam bidang olahraga. Kegiatan syukuran ini sendiri di gelar di Auditorium gedung unit III Perbanas Institute, Kuningan, Jakarta Selatan, Jumat (14/12/2018).
Diketahui, kontingen Perbanas Institute keluar sebagai Juara Umum II dalam ajang Pekan Olahraga Mahasiswa Provinsi DKI Jakarta 2018 (Pomprov 2018) yang berlangsung tanggal 22-27 Oktober 2018.
Tidak hanya itu syukuran tersebut juga digelar atas prestasi tim Futsal Perbanas Institute meraih Juara 1 Nasional Futsal Mizuno University Tournament 2018 serta pembubaran Panitia Orientasi Pendidikan (ORDIK) Mahasiswa Baru Tahun 2018
Acara ini dihadiri oleh Rektor Perbanas Institute Prof. Dr. Hermanto Siregar, M.Ec, didampingi oleh Warek I Dr. Wiwiek Prihandini, Ak., M.M, Warek II Arus Akbar Silondae, S.H., L.LM, Dekan FEB Dr. Hidajat Sofjan Widjaja, S.E., M.M dan para pejabat struktural Perbanas Institute lainnya.
Pada kesempatan tersebut, Rektor Perbanas Institute Hermanto Siregar memberikan apresiasi terhadap para mahasiswa atlet dan pelatih yang telah berhasil mengharumkan nama kampus Perbanas.
Hermanto begitu ia disapa mengucapkan rasa terima kasih yang sebesar-besarnya kepada para mahasiswa atlet perbanas yang telah mempersembahkan total 45 medali pada Pomprov DKI Jakarta 2018.
“Dengan 21 emas saya kira prestasi yang luar biasa, dari yang sebelumnya 12 emas di pekan olahraga mahasiswa provinsi DKI Jakarta. Alhamdulilah anda semua menujukan bahwa Perbanas bisa,” kata Hermanto.
“Dan apabila kita bersyukur dengan hasil yang dicapai saat ini maka nikmat yang datang akan terus ditambah. Jadi kalau kalian bersyukur mudah-mudahan dari juara daerah bisa menjadi juara nasional dan kemudian yang dari perunggu bisa menjadi emas,” tambah Hermanto.
Selain prestasi di bidang olahraga, Hermanto pun berharap, agar ke depan para mahasiswa atlet perbanas dapat sukses di bidang akademik. Hal itu coba diwujudkan melalui program studi online bagi mahasiswa Perbanas yang fokus sebagai atlet.
Perbanas sendiri sebenarnya sudah menerapkan sistem pembelajaran secara online. Berkerja sama dengan Bank Mandiri, program pembelajaran online tersebut diberi nama kelas Kriya Mandiri.
“Mereka (mahasiswa atlet) masih ada di kelas, tetapi kalau biasanya di kelas 14 kali, dengan program tersebut mereka berada di kelas hanya 4 sampai 5 kali. Sisanya mereka belajar secara online. Jadi kita tetap mendorong mereka untuk berprestasi di olahraga tapi kuliahnya juga bisa selesai dengan prestasi,” papar Hermanto.
Laporan: Muhammad Hafidh