KedaiPena.Com – Dunia jurnalistik Indonesia berduka. Tokoh pers sekaligus pendiri Kompas Gramedia, Jakob Oetama (88), meninggal dunia di Rumah Sakit Mitra Keluarga Kelapa Gading, Jakarta, Rabu (9/9/2020).
Jakob wafat karena megalami gangguan multiorgan. Usia sepuh kemudian memperparah kondisi Jakob hingga akhirnya menghembuskan napas terakhir.
“Selamat Jalan Bapak Jurnalisme Damai, Bapak Jacob Oetama,” kata Rahayu Saraswati kepada Kedai Pena.
Calon Wakil Walikota Tangerang Selatan ini menambahkan, Jakob merupakan sosok peletak dasar Harian Kompas sekaligus pendiri Kompas Gramedia.
“Jacob Oetama sosok besar, inspirasi lintas zaman dalam dunia pers dan industri media di tanah air,” sambungnya.
Jakob, tambah dia, merupakan sosok yang selalu menekankan tugas kemanusiaan kita adalah menjadi penerang bagi semesta.
“Sosok yang selalu menekankan tentang indahnya keberagaman, dan begitu mencintai Indonesia dengan keberagamannya,” tambahnya.
“Sosok yang juga selalu mengingatkan tentang bersyukur, bersyukur, bersyukur. Sekali lagi, selamat jalan bapak jurnalisme damai, Jacob Oetama,” tandas dia.
Laporan: Muhammad Lutfi