KedaiPena.Com – Wakil Ketua MPR RI Syarief Hasan mengaku sangat prihatin dengan kembali melonjaknya kasus corona atau covid-19 yang terjadi di sejumlah wilayah tanah air.
“Kita tentu sangat prihatin dengan kondisi ini, semoga ini menjadi masukan bagi pemerintah bahwa mengatasi covid 19 lebih prioritas dulu baru mengatasi ekonomi,” kata Syarief Hasan, Jumat, (18/6/2021).
Syarief pun meminta, agar kebijakan pemerintah guna mengatasi covid-19 harus dilakukan dengan tegas dan konsisten.
Syarief juga mendukung penuh target Presiden Indonesia Jokowi yang ingin melihat satu juta vaksinasi perhari di bulan Juli nanti.
Jokowi ingin melihat satu juta vaksinasi di bulan Juli. Adapun TNI dan Polri diharapkan membantu Menteri Kesehatan untuk mencapai satu juta vaksinasi tersebut.
“Target 1 juta vaksin perhari bagus kalau bicara target. Tapi, itu harus dipersiapkan ketersediaan vaksin fasilitas, tenaga medis, distribusi dan penunjang lainnya,” ungkap Syarief Hasan.
“Artinya akhir tahun ini covid-19 di Indonesia bisa menurun drastis ? Rakyat tentu akan senang bila itu terwujud,” tambah Syarief Hasan.
Syarief Hasan menilai, diperlukan kebersamaan dari semua pihak guna mengatasi dan menghentikan penyebaran virus corona di ibu pertiwi.
“Kita semua perlu bersama-bersama mengatasi corona,” tandas eks Menteri Koperasi dan UMKM ini.
Laporan: Muhammad Hafidh