KedaiPena.Com – Anggota Komisi III DPR Nasir Djamil mengatakan, Menkumham Yasona Laoly sebenarnya mengetahui praktek suap yang terjadi di Lembaga Pemasyarakatan (LP). Namun, hal tersebut bukanlah hal yang mudah untuk dibenahi.
“Tahu, tapi kan sepertinya sulit untuk diberantas karena sudah diberantas ada lagi. Kayak rayap, harus disemprot semuanya, kalau sekedar dibersihin aja enggak bisa. Pakai obat,” ujar Nasir kepada wartawan di Jakarta, Senin (23/7/2018).
Nasir mengaku tidak sepakat jika praktik suap karena dipicu kesejahteraan Kalapas Sukamiskin yang kurang.
“Jadi enggak ada alasan lagi mereka kurang uang. Jadi ke depannya harus ditempatkan Kalapasnya yang suka miskin bukan suka kaya,” selorohnya.
Laporan: Muhammad Hafidh