KedaiPena.Com – Sejumlah partai politik di Provinsi Banten mulai memanaskan mesin untuk menghadapi Pemilu dan Pilkada serentak tahun 2024. Hal itu nampak dari parpol yang membuka peluang mendukung atau mengusung bakal calon di kontestasi Pilgub Banten tahun 2024.
Ketua DPD PKS Provinsi Banten, Gembong R Sumedi mengatakan, pihaknya memiliki keinginan kuat untuk dapat mengusung kader internalnya agar maju dalam kompetisi Pilgub Banten.
“Tentu sebagai partai Besar di Banten PKS juga berkeinginan kuat mengusung kader sendiri untuk maju Pilkada di Banten,” ucap Gembong begitu dirinya disapa, Selasa (19/4/2022).
Ia mengaku, saat ini pihaknya memiliki sejumlah nama kader PKS yang memiliki peluang kuat untuk diusung dalam Pilgub Banten.
“Semua Anggota Legislatif DPR RI yang sekarang berpeluang untuk diusung di Pilgub Banten, diantaranya Jazuli, Dimyati ataupun Dr. Mulyanto,” katanya.
Selain akan mengusung pada kontestasi Pilgub Banten, kata dia, pihaknya juga akan mengusung kadernya untuk maju dalam Pilkada di seluruh Kabupaten Kota di Provinsi Banten.
“Pengusungan Pilkada juga termasuk untuk di Kabupaten dan Kota se Banten,” imbuhnya.
Untuk mempersiapkan hal tersebut, ia menuturkan, pihaknya telah memiliki beberapa persiapan termasuk mempersiapkan menghadapi Pemilihan Legislatif (Pileg).
“Paralel dengan persiapan Pileg, mereka bersosialisasi di Pileg, sekaligus untuk penokohan di Pilkada, dan itu sudah berjalan,” jelasnya.
Sementara itu, Legislator PKS Achmad Dimyati Natakusumah menuturkan kemungkinan PKS akan mengusung calon Gubernur dan Wakil Gubernur di tiga Provinsi, yakni Banten, DKI Jakarta dan Jawa Barat.
“Di PKS itu yang dapat menentukan ya Ketua Majelis Syuro PKS, jadi semua kader yang sudah didorong atau diusung ya harus siap menjalani itu semua,” ujarnya.
Laporan: Muhammad Lutfi