KedaiPena.Com – Peta merupakan peralatan utama yang harus digunakan dalam mempelajari navigasi. Ada beberapa jenis peta yang bisa dipergunakan.
Dilansir dari buku Teknik Hidup Alam Bebas terbitan Truenorth, Outdoor Leadership School, berdasarkan skala, peta dibagi menjadi tiga.
Pertama peta teknis dengan skala di bawah 1:10.000. Yang kedua peta topografi atau peta detail dengan skala lebih kecil di antara 1:10.000 sampai dengan 1:100.000. Yang ketiga adalah peta geografi atau peta ikhtisar dengan skala lebih kecil lagi dari 1:100.000
Kemudian berdasarkan bentuk penyajian, peta dibedakan menjadi tiga. Pertama peta garis (line map) yakni peta yang menyajikan bayangan dari permukaan bumi dalam bentuk grafis atau garis.
Lalu peta foto (photo map) yakni bayangan dari permukaan bumi disajikan dalam bentuk bayangan fotografis, hasil dari suatu pemotretan udara.
Ketiga adalah peta digital (digitaI map) yakni suatu peta yang data-datanya (nomor titik, koordinat horisontal dan vertikal) tersimpan dalam media komputer.
Berdasarkan isi, peta juga dibagi menjadi tiga. Pertama peta topografi, yakni peta yang menyajikan informasi dari semua unsur yang terdapat di permukaan bumi, baik unsur alam maupun unsur buatan manusia.
Kedua peta tematik yakni peta yang menyajikan unsur-unsur tertentu dari permukaan bumi sesuai dengan tema peta yang bersangkutan, dan umumnya mempunyai hubungan tertentu dengan informask topografi.
Lalu ada peta chart yakni suatu peta untuk kegunaan yang bersifat khusus, dalam hal ini data-data yang disajikan berhubungan dengan keperluan khusus.
Di luar jenis-jenis tersebut, ada juga yang dinamakan peta referensi atau peta serbaguna. Peta ini dijadikan dasar dari perencanaan pengembangan nasional dan regional, dan umumnya diproduksi pada satu seri peta.
Jenis dari peta referensi diantaranya adalah peta oianimetris yakni peta yang hanya menyajikan posisi horisontal dari unsur-unsur permukaan bumi tanpa menyajikan data ketinggian.
Lalu ada peta kadaster yakni peta yang menyajikan batas dari kepemilikan tanah. Dan peta topografi yakni peta yang menggambarkan tidak saja detail planimetris dan unsur-unsur di permukaan bumi, tetapi juga menggambarkan bentuk peta topografi.
Peta lain yang juga penting untuk diketahui adalah peta tematik. Peta ini menyajikan data sebagian permukaan fisik bumi terkait tema tertentu. Dalam pembuatan peta ini dibutuhkan dua hal utama, yakni peta dasar serta informasi spesifik.
Contoh dari peta ini adalah peta geologi, peta tata guna tanah, peta sumber daya alam, peta jalan dan peta pariwisata.
Untuk peta yang dipergunakan dalam navigasi darat adalah peta topografi. Sebab, peta ini dianggap lengkap dalam penyajian informasi.
Kata topografi sendiri diambil dari bahasa Yunani, topo yang artinya lapangan dan grafos yang artinya penjelasan tertulis. Secara harfiah, topografi berarti penjelasan tertulis tentang.
Laporan: Ricki Sismawan