KedaiPena.Com – Presiden Joko Widodo meminta Ketua DPR Setya Novanto bersedia mengikuti seluruh proses hukum di KPK.
“Saya minta Pak Setya Novanto mengikuti proses hukum yang ada,” ujarnya seusai menghadiri sarasehan DPD RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Jumat (17/11).
Novanto dikabarkan sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Medika Permata Hijau, setelah kecelakaan lalu lintas di kawasan Permata Hijau, Jakarta Selatan, Kamis (16/11) malam.
Presiden optimis proses di KPK bakal terus dilakukan. “Saya yakin proses hukum yang ada di negara kita ini, terus berjalan dengan baik,” katanya.
Namun, dia menolak memberi komentar, apakah perlu ada pergantian Ketua DPR pascapenetapan Novanto sebagai tersangka dugaan korupsi e-KTP. “Itu wilayah DPR,” jawabnya.
Penyidik KPK diketahui mendatangi kediaman Novanto di Jaksel, Rabu (15/11) malam. Maksudnya, membawa Ketua Umum Golkar itu, karena sudah beberapa kali mangkir.
Namun, penyidik tidak menemukan Novanto. Bahkan, keluarga maupun tim kuasa hukum tak mengetahui keberadaannya.
Di sisi lain, KPK sudah mengajukan nama Novanto sebagai daftar pencarian orang (DPO) ke Mabes Polri dan NCB Interpol. Langkah ini dilakukan setelah Novanto mengalami kecelakaan.